Danny Pomanto dan Istri beserta anaknya ikut mencoblos di TPS 1 Maricaya Selatan, Rabu (9/12/2020)

Imbau Masyarakat Disiplin Prokes saat Nyoblos di TPS, Danny: Insha Allah Menang

Rabu, 09 Desember 2020 | 13:08 Wita - Editor: Andi Nita Purnama - Reporter: Agung Eka - Gosulsel.com

MAKASSAR, GOSULSEL.COM — Calon Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan ‘Danny’ Pomanto mengimbau masyarakat untuk disiplin protokol kesehatan (prokes) Covid-19. Terkhusus saat ke Tempat Pemungutan Suara (TPS).

“Kita harus lebih disiplin jaga jarak, cuci tangan, dan pakai masker,” kata Danny depan TPS 1, Kelurahan Maricayya Selatan, Kecamatan Mamajang, Rabu (9/12/2020).

pt-vale-indonesia

Sedari rumah, kata Danny, sudah harus steril agar tidak ada risiko terhadap penularan Covid-19. Ia pun mengajak warga untuk makan terlebih dahulu agar kuat dan sehat.

“Insha Allah imunitas kita sudah kuat di TPS. Itu yang membedakan Pilkada kali ini dengan yang sebelumnya,” kata Danny.

Di sisi lain, Danny Pomanto mengatakan setelah melakukan pencoblosan, dirinya akan memantau aktivitas TPS dari rumah. Mengingat juga pandemi Covid-19 masih berlangsung.

“Karena di rumah itu seluruh TPS kita pantau lewat zoom, sehingga saya paling tidak, mengontrol saksi-saksi dalam dan saksi luar di seluruh TPS yang ada, termasuk memonitor seluruh kegiatan tim hukum, tim konsumsi dan seluruh tim yang bekerja di TPS hari ini,” ungkapnya.

Mengenai hasil Pilwalkot Makassar, Danny mengatakan sudah melakukan usaha yang maksimal. Dan doa yang selalu disempurnakan.

“Tinggal tawakkal kepada Allah,” ungkapnya.

Danny mengatakan kalah dan menang adalah urusan Tuhan Yang Maha Kuasa. “Itu adalah urusan dari Allah yang menakdirkan dan tentunya doa kami Insha Allah menang,” pungkasnya.(*)


BACA JUGA