Rektor UNM turunkan Tim Trauma Healing bagi korban gempa Sulawesi Barat.

Rektor UNM Respon Cepat Turunkan Tim Trauma Healing Bagi Korban Gempa Sulbar

Sabtu, 30 Januari 2021 | 13:48 Wita - Editor: Dilla Bahar -

MAKASSAR, GOSULSEL.COM— Pasca Bencana Gempa Bumi yang berkekuatan 6,2 skala richter yang melanda Sulawesi Barat di dua kabupaten yakni Mamuju dan Majene, memaksa ribuan orang harus tinggal di tenda pengungsian. Hal ini  berdampak pada kondisi psikologi korban.

 

Untuk membantu korban gempa Sulbar mengurangi trauma, Rektor UNM Prof Husain Syam telah menurukan Tim Trauma Healing dari Fakultas Psikolongi UNM yang dipimpin langsung Dekan Psikolongi UNM Dr Muhammad Duad. Jumat (29/01/2021).

 

“kita akan berikan kegiatan aspek  psikologisnya di semua umur untuk menghilangkan trauma, sebanyak 2 tim telah diberangkatkan ke Mamuju dan Majene,” ujar Dekan Psikologi UNM, Dr Muhammad Daud.

 

Pada saat yang sama Rektor Prof Husian Syam menjelaskan bahwa UNM telah mencanankan program peduli UNM, melalui paket bantuan yakni;

 

1. Pengadaan kuliah bagi korban gempa

2. Pemberian bantaun sembako dan kebutahan  tanggap darurat berupa tenda dan lainnya,  hasil donasi dari semua elemen UNM serta ditambah dengan bantuan pribadi Rektor UNM Prof Husain Syam (PHS).

3. Menurunkan Tim trauma healing .

4. Bantuan Tahap II berupa kebutuhan Pokok yang akan disalurkan langsung Tim KKMSB, ISNU dan Relawan PHS.

 

“Kita sudah berkomitmenmenjadi bagian dari Tim Trauma Healing sebagai pemulihan semangat dan jiwa bagi korban gempa secara berkelanjutan,” tutur Prof Husain Syam.

 

Tim Trauma Healing akan dibantu oleh Tim penghubung Kerukunan Keluarga Mandar (KKMSB) DPW Sulsel dan Ikatan Sarjana Nahdatul Ulama (ISNU) PW Sulsel.(*)

Tags:

BACA JUGA