Warga Perumahan Kodam 3 Paccerakkang yang terdampak banjir mengungsi di Masjid Grand Rahmani, Kamis (11/03/2021).

Tiga Kelurahan Banjir, Ratusan Warga Biringkanayya Mengungsi di Masjid

Jumat, 12 Maret 2021 | 12:22 Wita - Editor: Dilla Bahar - Reporter: Agung Eka - Gosulsel.com

MAKASAAR, GOSULSEL.COM – Kecamatan Biringkanayya merupakan salah satu wilayah yang terdampak banjir. Ada tiga kelurahan yang terendam.

Disampaikan Camat Biringkanayya, Andi Syahrul, ketiganya ialah Kelurahan Katimbang, Daya, dan Sudiang. Ketinggian banjir dimasing-masing wilayah pun bervariasi.

pt-vale-indonesia

Dari data terakhir tercatat, di kelurahan Katimbang, ada empat lokasi banjir. Yakni Perumahan Kodam 3, Perumahan BTP Blok AF, Perumahan Bukang Mata, dan Perumahan Mangga 3 bagian belakang.

Ada sebanyak 60 KK atau 130 jiwa kini mengungsi. Mereka bernaung di Posko pengungsian Masjid Grand Rahmani.

“Untuk di kelurahan Daya, lokasi banjir ada di sekitar barang turungan, tapi belum ada pengungsi,” ujar Syahrul, Jumat (12/03/2021).

Di kelurahan Sudiang sendiriji, ada 2 lokasi banjir. Di Perumahan Bumi Permata Sudiang 1 dan Perumahan Kompleks Purn TNI AU 1.

“Untuk Perumahan Patte’ne, warga yang mengungsi sekitar 70 KK, terbagi dua yaitu di Masjid Annabawi 25 KK, dan untuk di Masjid Hadijah 45 KK, dengan total Warga 150 orang,” tutupnya.

Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan ‘Danny’ Pomanto juga sempat melakukan peninjauan di lokasi banjir, Kamis (11/03/2021). Ada dua lokasi yang ditinjau yakni di Perumahan Kodam 3 dan Blok 8 Perumnas Antang. (*)


BACA JUGA