Sekjen Kemenkumham, Komjen Pol Andap Budi Revianto/Int

Peringati 56 Tahun Lemhannas, Sekjen Kemenkumham: Satu Nafas dengan Kebangkitan Nasional

Jumat, 21 Mei 2021 | 23:00 Wita - Editor: Andi Nita Purnama - Reporter: Agung Eka - Gosulsel.com

JAKARTA, GOSULSEL.COM — Bersamaan dengan diperingatinya Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke-113, Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhannas) tahun ini genap berusia ke-56. Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham), Komjen Pol Andap Budhi Revianto mengatakan kesamaan peringatan ini mengandung satu nafas yang sama, yaitu semangat kebangkitan nasional.

Peresmian Lemhannas yang bertepatan dengan Harkitnas bukan tanpa alasan. Andap menjelaskan, kesamaan tersebut didasari pertimbangan bahwa jiwa dan semangat pembentukannya merupakan ‘Semangat Kebangkitan Nasional’

pt-vale-indonesia

“Diharapkan (kehadiran Lemhannas) akan mampu mendorong bangkitnya kesadaran bersama untuk hidup bersatu dalam kebhinnekaan, serta sebagai bangsa yang merdeka, berdaulat, dan bermartabat,” ujar Andap dalam keterangan tertulisnya, Rabu (20/05/2021).

Andap yang tergabung ke dalam Ikatan Alumni Lemhannas (Ikal) Program Pendidikan Reguler Angkatan (PPRA) LIII atau ke-53, berharap jiwa dan semangat kebangkitan nasional inilah yang harus benar-benar dipahami oleh masyakarat pada umumnya. Juga terkhusus seluruh keluarga besar Lemhannas di dalam menjalankan amanah, tugas, dan pengabdiannya.

“Semoga Lemhannas dapat memegang teguh dan mempertahankan cita-cita luhur marwah sebagai pengawal karakter dan jati diri bangsa, berdasarkan Empat Konsensus Dasar Bangsa,” harapnya.

Andap juga yakin jika Lemhannas akan mampu menjaga komitmen dan konsistensi pengabdian. Ialah dengan memperkuat soliditas dan kebersamaan berdasarkan semangat gotong royong.

“Semoga Lemhannas dapat mengembangkan budaya pemikiran strategis yang dapat menjangkau keluar (outward looking), serta menyikapi secara cerdas berbagai isu-isu aktual dengan tetap berpedoman pada jati diri bangsa dan kepentingan nasional,” tutupnya. (*)


BACA JUGA