Kalla Toyota Optimis Kuasai Pasar Otomotif di Sulawesi Sampai Bulan Agustus 2021
MAKASSAR, GOSULSEL.COM — Kalla Toyota percaya diri bisa menguasai pasar penjualan otomotif di wilayah Sulawesi pada Agustus 2021. Apalagi dengan hadirnya kebijakan insentif Pajak Penjualan Barang Mewah (PPnBM) oleh pusat.
Marketing Manager Kalla Toyota, Mifta Farid S Putra menyampaikan bahwa pihaknya optimis bisa meningkatkan penjualan. Setelah sebelumnya juga memimpin market share selama Januari-Juli 2021.
Adapula kebijakan PPnBM, ungkap dia, dimanfaatkan dengan baik oleh pihaknya. Berupaya menarik banyak calon konsumen Totoya dengan beragam promo.
“Dengan diperpanjangnya kebijakan PPnBM 0% tentunya berdampak positif pada penjualan Kalla Toyota,” ungkapnya.
“Kami memimpin market share sebesar 34,50% di area penjualan kami di Sulawesi selama periode Januari-Juli 2021. Dan optimis pada Agustus 2021, penjualan semakin meningkat,” tambah Mifta.
Mifta meyakini penjualan khusus di Agustus 2021 bisa lebih baik ketimbang sebelumnya. Terlebih, kebijakan PPnBM akan berakhir pada bulan ini.
“Hal tersebut tentunya akan membuat pelanggan memanfaatkan momen ini sebaik mungkin dengan segera melakukan pembelian kendaraan,” tandas Mifta.
Diketahui, Kalla Toyota sebelum juga berhasil menguasai pasar penjualan pada Juli, pihaknya tercatat memimpi market share 32,92 persen selama Januari-Juni 2021. Khusus Juni 2021 mencapai 35,75 persen.
Adapun segmen yang mendominasi penjualan Kalla Toyota di Sulawesi Selatan selama Januari-Juni 2021, yaitu segmen passenger car dengan market share sampai 44,60 persen. Kelas MPV dan SUV masih menjadi kelas yang berkontribusi paling besar terhadap penjualan Kalla Toyota.(*)