Lurah Minasa Upa, Fahmi Rasyid (merah) saat menyalurkan paket bansos ke warga terdampak Covid-19 beberapa waktu lalu/Ist

Kelurahan Minasa Upa Sudah Rampungkan Penyaluran 1.095 Paket Bansos

Senin, 13 September 2021 | 20:42 Wita - Editor: Andi Nita Purnama - Reporter: Agung Eka - Gosulsel.com

MAKASSAR, GOSULSEL.COM — Paket bantuan sosial (bansos) untuk Kelurahan Minasa Upa, Kecamatan Rappocini telah tersalurkan. Total ada 1.095 penerima yang kebagian.

Lurah Minasa Upa, Fahmi Rasyid mengatakan bahwa keseluruhan bansos sudah dirampungkan jauh hari. Agar penerima bisa memanfaatkannya lebih cepat.

pt-vale-indonesia

“1.095 penerima itu sudah disalurkan tiga kali tahapan dan hari Jumat (10/09/2021) lalu itu selesai semua,” ungkap Fahmi, Senin (13/09/2021).

Fahmi memastikan penyalurannya telah tepat sasaran. Adapun penerima merupakan warga yang benar-benar terdampak pandemi Covid-19.

“Jadi ada tiga syarat, dia bukan penerima BLT, BNT, dengan BNPT. Jadi ini yang diberikan bantuan memang korban Covid-19 yang merasakan dampaknya. Ada kasihan pegawai perusahaan yang dirumahkan, dan pegadang terpengaruh karena PPKM,” jelasnya.

Meski sudah rampung, Fahmi menyebut bahwa penyaluran paket bansos masih terus dilakukan. Untuk tahap berikutnya ini, ia tengah melakukan pendataan.

“Jadi terakhir pendataan itu kita dikasih waktu sampai tanggal 17 September untuk merampungkan itu tambahan,” sambungnya.

Fahmi memperkirakan penerima untuk tahap selanjutnya berkisar 1000 kartu keluarga (KK). Sebab, masih ada beberapa RT yang belum terakomodir.

“Ada kan yang dulu waktu pendataan 1 RT itu sebanyak 20 orang. Itu yang mungkin 22 tapi cuma 20 yang dimasukkan. Nah ini yang sekarang ada penambahan dari Dinsos,” tutup Fahmi.(*)