Dari Novotel Makassar Untuk UMKM Batik dan Anak Indonesia

Rabu, 27 Oktober 2021 | 19:09 Wita - Editor: Andi Nita Purnama -

MAKASSAR, GOSULSEL.COM — Indonesia adalah negara yang kaya akan budaya, salah satu yang paling terkenal adalah batik. Batik merupakan warisan budaya bangsa dari nenek moyang kita yang sangat berharga. Beragam motif batik dimiliki dari berbagai daerah di Indonesia. Dan sebagai bentuk dukungan dalam melestarikan budaya Indonesia, dimana hari Batik jatuh dalam bulan Oktober ini, maka Novotel Makassar menyelenggarakan Podcast bertajuk: “Rediscover Indonesia with ALL, Batik Nusantara Celebration: THE STORY OF BATIK KALONG.”

Batik Nusantara Celebration dari ALL – Accor Live Limitless sendiri adalah program yang dijalankan serentak oleh jaringan Hotel Accor di lebih dari 30 destinasi di Indonesia. Program ini merupakan bagian dari kampanye sepanjang tahun grup Accor bertajuk “Rediscover Indonesia with ALL – Accor Live Limitless”.

pt-vale-indonesia

Kampanye ini mengajak para tamu untuk selain menginap, dapat menikmati pengalaman lokal ikonik yang luar biasa melalui empat pilar: kuliner, seni dan budaya, kebugaran dan kesehatan, dan destinasi, melalui kemitraan dengan ratusan pelaku pariwisata dan ekonomi kreatif atau UMKM (Usaha Mikro, Kecil dan Menengah).

Podcast ini diadakan secara live di Instagram @novotelmakassar, dengan menggandeng UMKM asal Soppeng, yaitu brand Cantika Sabbena yang memperkenalkan ciri khas karyanya yaitu BATIK KALONG. Hadir langsung sebagai tamu pembicara yaitu: Ibu Nurlaela Buhari, founder dari UMKM Cantika Sabbena yang bercerita tentang sejarah dari karya BATIK KALONG. Juga Ibu Andi Ochi Alepuddin yang menjabat sebagai konsultan pendamping UMKM provinsi Sulawesi Selatan yang berbagi tips buat para penggiat UMKM lainnya.

Brand Cantika Sabbena juga rupanya telah memiliki segudang prestasi dalam memasarkan karya Batik Kalong, salah satu karya masterpiece nya yaitu: BATIK ULAT KALONG. Motif batik ulat kalong bercerita tentang sejarah daerah Soppeng dimana dulunya daerah tersebut menjadi penghasil terbesar benang sutra di Indonesia. Dan karya ini mengantarkan Cantika Sabbena menjadi Juara I dalam lomba Cerita WASTRA (Cerita Warisan Nusantara) tingkat provinsi Sulawesi Selatan.

Pada akhir sesi podcast, ada sesi penjualan produk batik, dimana seluruh profit dari penjualan akan disumbangkan ke ATFAC (A Trust For A Child), Yayasan Peduli Tunas Bangsa yang membantu pendidikan anak Indonesia yang kurang mampu. Hasil penjualan pada acara ini terjual sebanyak 54 pcs baju dan kain. Penjualan pun masih terus berlangsung hingga akhir Oktober di area Lobby Novotel Makassar. Kegiatan ini juga didukung oleh hotel-hotel dibawah naungan Accor Indonesia lainnya yang berada di Makassar yaitu: Ibis Budget Makassar Airport & Ibis Makassar City Center.

“Podcast ini adalah bentuk dukungan kami dalam melestarikan budaya bangsa yaitu Batik. Dan kami sengaja memilih Batik Kalong yang mungkin banyak orang belum mengetahui tentang sejarah dari Batik Kalong ini. Juga tentunya kegiatan ini merupakan wujud dukungan kami terhadap UMKM. Dan yang terakhir, harapan kami melalui kegiatan ini pun dapat membantu dalam mengembangkan pendidikan anak yang dibawahi oleh ATFAC, Yayasan Peduli Tunas Bangsa,” imbuh Vina Taning, selaku Marcom Manager Novotel Makassar.(*)


BACA JUGA