Salah satu terduga pelaku diamankan bersama barang bukti rokok

Dua Emak-emak di Takalar Kepergok Curi Ratusan Bungkus Rokok

Kamis, 09 Desember 2021 | 23:00 Wita - Editor: Andi Nita Purnama - Reporter: Agung Eka - Gosulsel.com

TAKALAR, GOSULSEL.COM — Dua orang emak-emak kepergok hendak mencuri ratusan bungkus rokok di Pasar Palleko, Kelurahan Palleko, Kecamatan Polongbangkeng Utara, Kabupaten Takalar.

Kapolsek Polut AKP Sahyuddin membenarkan kejadian tersebut saat dikonfirmasi, Kamis (9/12/2021).

pt-vale-indonesia

“Benar. Kejadiannya pada hari Rabu kemarin. Kedua terduga pelaku telah diamankan di Polsek Polongbangkeng Utara,” katanya.

Disebutkan bahwa, kedua terduga pelaku masing-masing berinisial ND (40) dan N (40). ND merupakan warga Gowa sementara N berasal dari Takalar.

Keduanya diamankan oleh petugas saat
menerima informasi adanya peristiwa pencurian di pasar.

“Petugas langsung mengamankan keduanya di lokasi kejadian,” ujar AKP Sahyuddin.

Dia menjelaskan bahwa kedua terduga pelaku beraksi dengan modus pura-pura membeli rokok di sebuah toko milik pedagang di pasar.

“Ada 20 paks rokok merek Surya yang hendak dicuri. Barang bukti rokok sudah kita amankan,” pungkasnya.(*)


BACA JUGA