Unibos menggelar kuliah umum dengan menghadirkan pengusaha Mardigu Wowiek Prasantyo di Hotel Aryaduta, Sabtu (14/05/2022)/Ist

Kuliah Umum Unibos, Mardigu Wowiek Dorong Mahasiswa Bisa Berwirausaha

Minggu, 15 Mei 2022 | 00:21 Wita - Editor: Andi Nita Purnama - Reporter: Agung Eka - Gosulsel.com

MAKASSAR, GOSULSEL.COM — Universitas Bosowa (Unibos) menggelar kuliah umum dengan menghadirkan pengusaha Mardigu Wowiek Prasantyo. Kegiatan itu berlangsung di Hotel Aryaduta, Sabtu (14/05/2022).

Kuliah umum kali ini mengangkat tema “Globalisasi dan Politik Ekonomi”. Ratusan mahasiswa dan dosen Unibos hadir sebagai peserta.

pt-vale-indonesia

Mardigu bercerita banyak hal kepada peserta. Beberapa diantaranya mengenai tips berwirausaha hingga bercerita perihal kondisi ekonomi secara global dan nasional.

Di hadapan peserta, ia mengungkapkan bahwa psikologis karyawan mesti diperhatikan selama mengembangkan usaha. Hal itu penting untuk menciptakan suasana kerja yang nyaman.

“Seperti barista di Starbucks, kenapa banyak yang suka walau gajinya Rp5 juta itu karena di sana memperhatikan psikologis. Apapun kesalahannya, tidak akan dimarahi dulu,” jelasnya.

Selain itu, ia juga banyak bercerita tentang kondisi ekonomi dari berbagai negara di dunia. Mulai dari inflasi hingga cara negara-negara lain melakukan printing money atau mencetak uang.

“Sekarang ada sebuah negara yang menunggunakan prinsip Modern Monetary Theory (MMT) yaitu Cina yang mendadak menjadi Big Country,” tuturnya.

Ia memotivasi mahasiswa Unibos untuk menjadi entrepreneurship. Ia mengibaratkan syarat untuk sukses itu harus lapar karena pasti orang akan termotivasi mencari uang untuk makan.

“Sukses itu tidak ada teorinya, tidak profesornya, sukses tidak ada jurusnya, kalau lapar kamu punya cara untuk survive,” tandasnya.

Di sisi lain, Rektor Unibos, Batara Surya ingin mahasiswanya mampu berwirausaha ketika lulus nanti. Hal itu sudah menjadi salah satu visinya selama menjabat.

“Karena kedepan kan mahasiswa itu tidak harus berpikir harus jadi pegawai, tapi bagaimana dia bisa menciptakan wirausaha pada dirinya sendiri sehingga dia mampu berwirausaha,” terangnya.

Diketahui, Mardigu dikenal sebagai pengusaha atau saudagar pemilik lebih dari 30 perusahaan skala nasional sampai global dengan aset triliunan rupiah. Ia juga dikenal sebagai penulis buku, youtuber, influencer nasional maupun global.(*)


BACA JUGA