Stand Pegadaian Makassar Jadi Perhatian Mahasiswa dan Alumni di Unhas Career Expo

Senin, 23 Mei 2022 | 14:27 Wita - Editor: Dilla Bahar - Reporter: Agung Eka - Gosulsel.com

MAKASSAR, GOSULSEL.COM – Unhas Career Expo telah digelar di JK Arenatorium Universitas Hasanuddin (Unhas) pada 18 dan 19 Mei lalu. Kegiatan itu ditujukan bagi para alumni dan mahasiswa untuk mempersiapkan karir mereka di berbagai perusahaan.

Ada banyak perusahaan yang hadir untuk menawarkan pekerjaan. Salah satunya adalah PT Pegadaian Kanwil VI Makassar.

pt-vale-indonesia

Di sana, Pegadaian Makassar menghadirkan stand menarik untuk mencuri perhatian para alumni dan mahasiswa dari beberapa perguruan tinggi. Ada banyak informasi yang bisa diperoleh.

Terpantau, banyak alumni dan mahasiswa yang berkunjung. Mereka kebanyakan ingin mencari tahu informasi dan tawaran pekerjaan di Pegadaian Makassar

Hal itu juga disampaikan Kepala Bagian Humas dan Protokoler Pegadaian Kanwil VI Makassar, Gunawan HB. Bahkan, kata dia, sudah banyak datang yang melamar sejak hari pwtamat

“Antusiasme para peserta sangat terlihat sejak hari pertama kegiatan. Pengunjung yang datang ke booth Pegadaian dapat langsung bertanya mengenai karir di Pegadaian. Mereka juga langsung melakukan registrasi dan mendaftar pada lowongan pekerjaan untuk posisi TI dan general,” jelasnya, Senin (23/05/2022).

Untuk menjawab rasa penasaran para alumni dan mahasiswa mengenai Pegadaian, pihaknya turut menggelar diskusi. Adapun yang menjadi pembicara adalah Direktur Human Capital, Legal, and Compliance PT Pegadaian dan Kepala Departemen SDM PT Pegadaian Kanwil VI Makassar.

“Berlangsung pada hari kedua 19 Mei cukup menarik bagi para peserta Unhas Career Expo karena Direktur Human Capital, Legal, and Compliance PT pegadaian juga merupakan Alumni dari Unhas,” ucap Gunawan.

“Bincang Siang juga disiarkan melalui zoom sehingga bisa menjangkau lebih banyak peserta. Ini menjawab rasa penasaran pengunjung tentang pengembangan karir dan juga bagaimana Pegadaian berkolaborasi bersama millennial,” tukasnya. (*)

Untuk menarik pengunjung, pada kegiatan ini juga dibagikan berbagai hadiah berupa souvenir maupun logam mulia emas. Mereka cukup mengikuti kuis maupun mengajukan pertanyaan di sesi bincang siang. (*)


BACA JUGA