Assessment uji Kompetensi profesi layanan kemanusiaan di Markas PMI Makassar pada 24 sampai 28 Juni

Kian Berkembang, PMI Makassar Tingkatkan SDM Lewat Uji Kompetensi

Rabu, 29 Juni 2022 | 17:56 Wita - Editor: Andi Nita Purnama - Reporter: Agung Eka - Gosulsel.com

MAKASSAR, GOSULSEL.COM — Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Makassar berupaya untuk meningkatkan kualitas pelayanannya. Salah satunya dengan menciptakan Sumber Daya Manusia (SDM) yang unggul.

Upaya itu dibuktikan melalui uji kompetensi yang diinisiasi oleh LSP PMI Pusat. PMI Makassar sendiri ditunjuk sebagai tempat ujian dan diikuti oleh petugasnya.

pt-vale-indonesia

Assessment uji Kompetensi profesi layanan kemanusiaan pada hari pertama diikuti oleh dokter UTD dari 7 dokter UTD PMI dari Surabaya, Cirebon, Lampung, Surakarta dan Makassar pada Skema Ahli Madya Pengelolaan Darah. Bertempat di Markas PMI Makassar pada 24 sampai 28 Juni.

Di hari kedua, assesor melakukan uji kompetensi untuk okupasi keahlian tertentu yang ada pada 47 skema okupansi. Di mana telah mendapat Lisensi dari Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP).

Assesor yang diuji sebanyak 8 orang. Mereka masing-masing di bidang pelayanan darah, penangan darurat, K3, pemberdayaan masyakarat, pendistribusian, pertolongan pertama, pengurangan resiko bencana, dan satuan pendidikan aman bencana, dan trainer.

Menurut Pihak LSP PMI Pusat, Muh Arifin, uji kompetensi ini merupakan hal yang sangat mendesak untuk dilaksanakan. Kemudian diikuti oleh siapapun yang bergerak dalam layanan publik dan lebih khusus layanan kemanusiaan.

“Itu untuk memastikan bahwa personil tersebut dapat diukur profesionalitas dan kapasitas kompetensinya, sekaligus negara mengakui karena proses pengujiannya berdasarkan Standar Kompetensi Kerja Nasional Indoenesia (SKKNI),” katanya.

Lebih lanjut, ia mengatakan bahwa LSP PMI pusat pertama kali melakukan uji kompetensi dokter-dokter UTD PMI di TUK PMI Kota Makassar. “Untuk itu, diharapkan ke depan TUK PMI Makassar menjadi tempat uji kompetensi para dokter UTD. Ini pertama kali melakukan uji kompetensi staf dan relawan PMI di TUK PMI Makassar,” ujarnya.

Ketua PMI Kota Makassar, Syamsu Rizal MI mengaku bangga dan berbahagia atas kepercayaan dan support LSP PMI Pusat. Di mana telah memberi spirit baru untuk lebih maju dengan menjadikan mutu dan kualitas SDM yang kompeten dan profesional.

“Dan insya allah pada tahun ini PMI Kota Makassar juga akan mewujudkan Perguruan Tinggi D3 Teknologi Bank Darah, D4 Manajemen Penanggulangan Bencana dan D4 Bisnis Digital,” ujarnya.

“Semua itu dimaksudkan untuk memastikan layanan kemanusiaan bermanfaat dan berkualitas sesuai tujuan utama kehadiran PMI,” tutur Deng Ical, sapaan akrabnya.

Hal senada disampaikan Kepala TUK PMI Kota Makassar, Khudri Arsyad. Ia memberikan apresiasi dan terimakasih atas support dan kepercayaan yang telah diberikan.

“Semoga kedepannya dapat diakses dan dimanfaatkan bagi teman-teman yang akan mengukur atau menguji kompetensinya,” tukasnya.(*)