Anggota Komisi C DPRD Kota Makassar dari Fraksi PPP, Fasruddin Rusli/ Int

Truk Tangkasaki Butuh Renovasi, DPRD Makassar Sebut Anggaran Telah Diajukan

Kamis, 08 September 2022 | 19:55 Wita - Editor: Andi Nita Purnama - Reporter: Agung Eka - Gosulsel.com

MAKASSAR, GOSULSEL.COM – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar menanggapi kondisi terkini armada truk pengangkut sampah ‘Tangkasaki’ yang sempat viral dimedia sosial karena kondisinya yang memprihatinkan. Itu lantaran truk beroperasi tanpa adanya satu ban.

Anggota Komisi C DPRD Kota Makassar dari Fraksi PPP, Fasruddin Rusli mengatakan hal tersebut telah diajukan dalam rapat pembahasan pokok beberapa waktu lalu. Adapun besaran anggaran yang diajukan mencapai Rp13 miliar.

pt-vale-indonesia

“Sudah ada lagi untuk merenovasi Tangkasa menjadi Hidrolik, kita ajukan di 2023 sebesar Rp13 milliar,” kata Fasruddin.

Fasruddin pun belum bisa memastikan berapa jumlah armada yang akan mendapatkan peremajaan. Akan tetapi hal ini menjadi penting, mengingat armada truk pengangkut sampah tetap beroperasi meskipun memiliki kerusakan guna mencegah terjadinya penumpukan sampah di Kota Makassar.

“Selama ini mereka terus berjalan dengan kerusakan, namanya juga memenuhi kebutuhan pengangkutan sampah di Kota Makassar, nah sehari saja tidak diangkut itu bisa menumpuk,” jelasnya.

Menanggapi hal tersebut, Kepala Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kota Makassar, Suhaelsi Zubir mengatakan pembenahan di bengkel PU terkadang memakan waktu yang lama. Hal ini disebabkan oleh kendaraan yang sebagian sudah berumur.

“Pengerjaan yang lama karena kondisi truk yang sudah dalam kondisi berat kerusakannya, seperti bak kontainer yg sering dikeluhkan. Memang sudah berumur tahunan,” katanya.(*)


BACA JUGA