Mudahkan Serap Aspirasi, DPRD Kota Makassar Launching Aplikasi e-RO’TA

Kamis, 22 September 2022 | 19:00 Wita - Editor: Andi Nita Purnama - Reporter: Agung Eka - Gosulsel.com

MAKASSAR, GOSULSEL.COM – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar dan Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar melaunching Aplikasi e-Reses Oleh Kita (e-RO’TA). Kegiatan yang dirangkaikan dengan diskusi publik tersebut digelar di Hotel Gammara Makassar, Kamis (22/09/2022).

Sekretaris DPRD Kota Makassar, Dahyal mengatakan aplikasi e-RO’TA ini merupakan aplikasi yang dapat menyalurkan pokok pikiran warga kota Makassar kepada anggota dewan dan dapat dengan mudah diakses oleh seluruh warga melalui aplikasi mobile.

pt-vale-indonesia

“Jadi kelebihan eRO’TA ini, kita menggunakan satu aplikasi yang mana aplikasi itu bisa akses seluruh masyarakat,” kata Dahyal dalam sambutannya.

Menurutnya, reses yang diadakan selama tiga kali dalam setahun belum bisa menjangkau seluruh masyarakat, ditambah dengan titik pelaksanaannya yang juga terbatas. Sehingga reses yang dilakukan oleh anggota Dewan kurang menyerap aspirasi masyarakat. Sehingga diharap dengan aplikasi ini, nantinya masyarakat bisa ikut berpartisipasi. Aspirasi masyarakat dapat disampaikan melalui aplikasi eRO’TA.

“Sehingga pelibatan masyarakat ini, kurang bisa maksimal. Nah, dengan aplikasi ini maka masyarakat bisa berpartisipasi secara aktif. Contoh misalnya orang di Kecamatan Biringkanaya atau orang di pulau, tanpa mengikuti reses anggota dewan bisa menyampaikan aspirasinya,” tambah Dahyal.

Dahyal juga mengatakan bahwa dengan aplikasi ini, masyarakat yang memiliki kritik atau saran dapat tersalurkan dengan menggunakan aplikasi e-RO’TA ini.

“Aplikasi ini tidak berhenti sampai disini saja, teman-teman juga bisa memberikan masukan terhadap kekurangan yang ada di aplikasi tersebut,” tambahnya.

Asisten 3 Bidang Administrasi Umum Pemkot Makassar, Mario Said yang turut hadir mengatakan aplikasi ini memudahkan masyarakat yang ingin memberikan saran ataupun tanggapan kepada anggota DPRD Makassar terkait kebutuhan dari masyarakat itu sendiri.

“Tentu melalui inovasi e-RO’TA ini masyarakat bisa dengan mudah melalui smartphonenya dapat mengusulkan, memantau, merealisasikan, dan menjadi pokok-pokok pikiran anggota DPRD apa yang menjadi kebutuhan masyarakat,” katanya.

Dia juga mengingatkan kepada awak media dan pemerhati kebijakan publik untuk tetap menjaga sinergitas dengan Pemkot Makassar agar Makassar lebih baik kedepannya.

“Saya mengajak teman media dan semua pemerhati kebijakan publik untuk bersinergi dan bekerjasama dengan pemerintah atas apa yang bisa dikerjasamakan atau disinergikan dengan Pemerintah Kota Makassar,” tambahnya.(*)