Dekan Kedokteran UMI Dilantik Sebagai Ketua AMDA UMI Makassar
MAKASSAR, GOSULSEL.COM — Association Medical Doctor of Asia (AMDA) atau Asosiasi Dokter Medik Asia melaksanakan upacara pelantikan ketua baru di Fakultas Kedokteran UMI Makassar, Selasa (21/03/2023). Hadir dalam pelantikan tersebut, ketua AMDA Indonesia, Prof. dr. Andi Husni Tanra, SpAn(K).,Ph.D, Anggota AMDA Indonesia, Prof. dr. Syarifuddin Wahid, SpPA(K).,SpF.,Ph.D dan Prof. Agnes.
Pada kesempatan tersebut, Dekan Fakultas Kedokteran UMI Makassar, Dr. dr. Nasrudin, A.M. SpOG(K), MARS, M.Sc dilantik sebagai ketua AMDA UMI Makassar oleh Ketua AMDA Indonesia Prof. dr. Andi Husni Tanra.
Dalam sambutannya, Ketua AMDA Indonesia, Prof. dr. Andi Husni Tanra menjelaskan, AMDA adalah organisasi kemanusian non-profit, tidak terikat kepentingan politik kepartaian dan murni untuk kemanusiaan.
“AMDA awalnya dibentuk oleh Prof. dr. Shigeru Suganami, Ph.D di Jepang yang sebelumnya beliau adalah anggota AMSA (Asian Medical Student Association) pada tingkat Fakultas Kedokteran di Jepang. Sekaligus beliau menjabat sebagai Ketua AMDA Internasional hingga sekarang. Saat ini AMDA sudah tersebar lebih dari 30 negara di dunia,” jelasnya.
Prof. Husni melanjutkan bahwa Fakultas Kedokteran UMI selama beberapa tahun ini telah membantu dalam proses pengembangan AMDA dan bergerak bersama untuk kemanusiaan. Dimana dari berbagai bencana alam di Indonesia seperti gempa, tsunami, banjir, dan lainnya yang terjadi di Lombok, Palu, Mamuju, Gowa, hingga Makassar AMDA dan FK UMI selalu berjalan bersamaan tanpa pernah mengenal pamrih. Semua murni untuk kemanusiaan.
Ketua AMDA terpilih, Dekan FK UMI, Dr. dr. Nasrudin, A.M. SpOG(K), MARS, M.Sc dalam sambutannya mengucapakan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada AMDA atas kepercayaannya kepada FK UMI selama ini. Ia mengatakan, “Insya Allah akan terus berkomitmen untuk membantu dalam kemanusiaan.”
“Mengutip QS. Ar-Rahman ayat 60, Hal Jaza ul ihsan illa ihsan, yang berarti tidak ada balasan kebaikan selain kebaikan itu sendiri. Allah selalu membalas kita lebih banyak dari pada apa yang kita berikan,” tambahnya.
Dalam acara ini juga diserahkan sertifikat penghargaan pengabdian internasional dari ketua AMDA internasional, Prof. dr. Shigeru Suganami yang diwakili oleh ketua AMDA Indonesia kepada dosen dan mahasiswa FK UMI yang selama ini telah terlibat langsung sebagai Tim bantuan bencana FK UMI dan AMDA pada bencana-bencana alam yang lalu.(*)