Andi Amran Sulaiman/

Masjid Andi Amran Sulaiman Siap Jadi Landmark Baru di Makassar, Menaranya Lebih Tinggi dari Monas

Sabtu, 15 April 2023 | 18:52 Wita - Editor: Andi Nita Purnama - Reporter: Agung Eka - Gosulsel.com

MAKASSAR, GOSULSEL.COM – Mantan Menteri Pertanian (Mentan), Andi Amran Sulaiman sedang membangun masjid super megah dan canggih yang nantinya menjadi ikon baru Indonesia Timur.

Pembangunan masjid yang berdiri di kawasan Panaikang, Kecamatan Panakukang, Kota Makassar, Sulawesi Selatan itu sudah dimulai sejak awal tahun 2023.

pt-vale-indonesia

Masjid ini dibangun di atas lahan seluas dua hektare. Bangunan masjid beserta bangunan pendukungnya akan menempati areal seluas satu hektare.

Amran menerangkan, masjid tersebut tak hanya difungsikan sebagai tempat ibadah, tapi juga akan menjadi pusat pengembangan peradaban Islam dan ekonomi di Kawasan Indonesia Timur.

Di samping itu, tujuan dibangunnya masjid berorientasi pada peningkatan kemakmuran jemaah, pusat perputaran ekonomi, wadah pembentukan karakter pendidikan akhlak generasi penerus, tempat berkumpul dan menuntut ilmu, bertukar pengalaman, pusat dakwah dan kebudayaan, pusat kaderisasi umat, dan basis kebangkitan umat Islam.

“Lahannya sedang ditimbun. Kapasitasnya bisa menampung 15 sampai 20 ribu jemaah,” ungkap Amran di AAS Building, Makassar, Jumat (14/04/2023).

Founder Tiran Group ini menyampaikan, masjid yang akan dibangun ini untuk generasi 100-125 tahun yang akan datang.

“Kita ini mengalami krisis moral. Banyak orang pintar, tetapi tidak bermoral,” tandas Andi Amran.

Selain sebagai pusat pengembangan peradaban Islam, manajemen masjid ini juga akan menerapkan ekonomi sirkular bagi jamaah.

Di sekitar masjid akan dibangun ruko sebagai sarana bisnis untuk pengembangan ekonomi umat dan ekonomi jamaah.

“Ada pertukaran ekonomi di dalamnya. Ada bagi hasil, untuk masjid 60 persen dan untuk pengelola bisnis 40 persen,” papar pendiri AAS Foundation yang juga ketua umum PP IKA Unhas itu.

Tak tanggung-tanggung, Amran mengaku menyiapkan anggaran pembangunan masjid lebih dari Rp100 miliar.

“Kami sudah siapkan dananya. Di masjid ini nantinya tidak ada celengan yang beredar. Juga saya tidak sebar proposal atau minta sumbangan sana-sini,” tegas Andi Amran.

Tak sampai disitu masjid ini juga akan dilengkapi teknologi mutakhir berupa metaverse yang berisi gambar-gambar masjid teridah di seluruh dunia, dan peradaban Islam di seluruh dunia.

Jemaah masjid akan melihat peradaban Islam di seluruh dunia dalam bentuk digital.
Di masjid ini juga nanti ada pendidikan bahasa Arab, Inggris, dan bahasa Mandarin. Juga ada pembelajaran akhlak mulia. Jika sudah azan, semua kegiatan dihentikan untuk salat.

Untuk membuat para jamaah nyaman dan orang tertarik datang ke masjid ini salat berjamaah, masjid ini akan dilengkapi lift dan di lantai atas atau puncak akan dibuat kafe elit.

“Menaranya lebih tinggi dari Monas,” tukasnya.(*)


BACA JUGA