Pasca Kebakaran, TSM Makassar Berhenti Beroperasi Sementara
MAKASSAR, GOSULSEL.COM – Trans Studio Mall (TSM) Makassar dipastikan berhenti beroperasi untuk sementara. Keputusan itu menyusul adanya kebakaran yang terjadi pada Senin (24/04/2023) petang.
Hal itu disampaikan Kepada Polda Sulsel, Irjen Pol Setyo Boedi Moempoeni Harso. Ia mengaku telah meminta manejemen TSM Makassar untuk menutup sementara waktu.
“Intinya ini masih dalam proses penyidikan kita dari kepolisian. Mal kita tutup sementara untuk batas waktu belum ditentukan,” katanya.
Ia mengungkapkan bahwa pihaknya langsung akan menurunkan tim untuk melakukan olah TKP untuk mengetahui penyebab kebakaran. Apakah benar sebagaimana dugaan awal konsleting listrik, atau yang lainnya.
“Ini nanti tentu akan menjadi bahan penyelidikan dari pihak kepolisian. Untuk sementara masih pengumpulan bukti-bukti,” ungkap
Ia melaporkan bahwa api baru bisa dipastikan padam sekitar pukul 21.00 Wita. Meski begitu, proses evakuasi dengan melakukan penyisiran di dalam mal terus dilakukan untuk memastikan tidak ada korban yang masih terjebak.
“Ada beberapa korban yang sudah dievakuasi dan sementara waktu belum ada laporan korban meninggal dunia. Yang ada hanya sesak nafas dan sebagainya sudah berada di rumah sakit dan masih dalam proses pendataan,” ujarnya.
“Kemudian tindak lanjut dari (evakuasi) ini, masih dilakukan penyisiran kedua kalinya karena lampu (listrik) sudah menyala, akan dilakukan kegiatan pencarian. Kita harapkan bersama semoga tidak ada korban lagi,” tukasnya. (*)