Mulai Besok, Kalla Toyota Gelar Pameran Otomotif Terbesar di Nipah Park

Rabu, 09 Agustus 2023 | 14:38 Wita - Editor: Dilla Bahar - Reporter: Agung Eka - Gosulsel.com

MAKASSAR, GOSULSEL.COM – Kalla Toyota kembali menggelar Press Conference Sales Program di kota Makassar, Sulawesi Selatan. Press Conference ini merupakan agenda bulanan yang digelar dan dihadiri langsung oleh Andyka Susanto selaku West Region General Manager Kalla Toyota, Suliadin selaku Marketing General Manager Kalla Toyota dan M. Noor Iqbal Yafie selaku Aftersales Manager Kalla Toyota. Kalla Toyota akan menggelar Public Display bertema Merdeka Sale yang akan berlangsung 10-20 Agustus 2023 di NIPAH Park. Sebanyak kurang lebih 20 unit Toyota dari berbagai segmen akan dipamerkan di gelaran kali ini.

Dalam sambutannya, Andyka Susanto selaku West Region General Manager Kalla Toyota menyampaikan, bahwa sepanjang tahun 2023, Kalla Toyota konsisten menjadi market leader otomotif di seluruh wilayah penjualannya meliputi Sulsel, Sulbar, Sulteng dan Sultra dengan capaian market share 32,89%. Di Sulawesi Selatan, Kalla Toyota menjadi brand otomotif top of mind dengan capaian market share 31,97%. Di Makassar sendiri, Kalla Toyota tercatat menjadi brand kendaraan yang paling diminati dengan menguasai market share 33,06%. Capaian ini menempatkan Toyota sebagai kendaraan nomor satu yang paling diminati.

pt-vale-indonesia

“Kalla Toyota menghadirkan unit-unit Toyota lebih dekat dengan masyarakat melalui gelaran Public Display. Selain automotive showcase, juga ada Kampung Toyota, Jajanan 90an dan Kuliner Tradisional. Kalla Toyota setiap bulannya menghadirkan program terbaik yang memberi kemudahan bagi masyarakat dalam memiliki Toyota impian. Hal ini sejalan dengan tagline Kalla Toyota, yakni Semua Lebih Mudah. Untuk semakin mempermudah masyarakat, Kalla Toyota menggelar Public Display dengan tema yang bervariasi setiap bulannya,” pungkasnya.

Di gelaran Public Display kali ini, Kalla Toyota menggelar beragam activity menarik, diantaranya Lomba Membuat Tumpeng, Workshop Membuat Bucket Bunga Kering, Watermelon Cake, Fun Bike dan Hias Sepeda, Tari Tradisional, Pioneering Competition, Zumba For Kids, Maumere, Lomba Melukis Caping / Topi Petani Kids, Balap Karung, Marching Band, Cosplay Baju Pahlawan, Sepatu Roda, Kreasi Barang Bekas. Juga akan hadir tenant UMKM yang terdiri dari food and beverage hingga kerajinan.

Suliadin selaku Marketing General Manager Kalla Toyota dalam presentasikan memaparkan, bahwa di bulan Agustus ini, Kalla Toyota menghadirkan program Merdeka Sale, Semua Lebih Mudah. Melalui program ini, pelanggan berkesempatan membawa pulang Toyota impian dengan promo menarik. Diantaranya DP mulai 8 jutaan rupiah, Nyicil Rasa Tunai bunga 0% hingga satu tahun sudah termasuk asuransi, Test Drive BahAgya, Grand Prize 1 Unit All New Agya. Selain itu, pelanggan juga berkesempatan mendapatkan tambahan subsidi trade in hingga 5 juta rupiah. Promo ini juga termasuk gratis service berkala selama 3 tahun / service ke-7.

Kalla Toyota menghadirkan Program Test Drive BahAgya berhadiah Grand Prize 10 Unit Moped (United Bike Dresden & Genio Bike Easton X 1) berlaku untuk pelanggan yang telah melakukan Test Drive di seluruh cabang Kalla Toyota dan melakukan pembelian unit apapun di bulan Juli – September 2023 dan telah mengisi data di link yang telah disediakan di semua cabang penjualan Kalla Toyota. Pengundian akan dilakukan di pagelaran Gathering Online Kalla Toyota periode Agustus – Oktober 2023.

Kalla Toyota juga menghadirkan ratusan hadiah menarik dengan total 78 jutaan rupiah yang berlaku untuk setiap pelanggan yang melakukan pemesanan unit kendaraan Model Program selama periode Event 10 – 20 Agustus 2023, dan hadiahnya dipilih langsung oleh pelanggan melalui metode Spin Wheel di Area Event.

M. Noor Iqbal Yafie selaku Aftersales Manager Kalla Toyota menambahkan, bahwa melalui layanan T-Care Lite+ pelanggan dapat membeli paket dan menikmati banyak keuntungan, diantaranya hemat biaya perawatan berkala, opsi cicilan bersama kredit mobil dan bebas kanaikan harga suku cadang. Khusus untuk pembelian mobil Agya LCGC periode 1-31 Agustus sudah sudah termasuk paket free part hingga service ke-7/60.000KM atau selama 3 tahun.

“Kalla Toyota juga di bulan Agustus ini menghadirkan promo bertajuk service merdeka dengan beragam penawaran menarik, diantaranya Ganti Kampas Rem mulai dari 258 ribu rupiah, ganti kampas Kopling mulai dari 1,7 Juta rupiah, Ganti Wiper Blade 150 ribu rupiah, Ganti Aki mulai dari 845 ribu, dan ganti fuel filter mulai dari 378 ribu rupiah, nikamti program ini selama bulan agustus bisa hemat biaya service sampai 20%,” tukasnya. (*)


BACA JUGA