Maju Caleg DPR RI, Deng Ical Perkenalkan Dokter Koboi Sebagai Ketua Tim Dihadapan Relawan
MAKASSAR, GOSULSEL.COM — Bakal Calon Anggota Legislatif (Bacaleg) DPR RI Dapil Sulsel 1, Syamsu Rizal MI memperkenalkan Wachyudi Muchsin sebagai Ketua Tim Pemenangannya untuk wilayah Makassar dihadapan relawan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN) Kamis (05/10/2023) malam.
Ditunjuknya Dokter Koboi julukan Wachyudi Muchsin, kata Syamsu Rizal karena sudah dikenal aktif dalam berbagai kegiatan kemanusiaan, sosial dan kesehatan ditengah-tengah masyarakat.
Dokter Koboi juga tidak asing di dunia politik pasalnya pernah aktif di beberapa partai politik hingga caleg DPRD Makassar yang dekat dengan masyarakat melalui program pemeriksaan gratisnya.
“Saya perkenalkan ini Dokter Koboi, Ketua Tim Makassar. Beliau akan banyak membantu termasuk program kesehatan gratis. Jadi untuk kampanyenya sifatnya soft, dengan berbagai kegiatan-kegiatan lainnya seperti lomba sambil pengobatan gratis,” ungkap Deng Ical dihadapan relawan saat silaturahmi di Posko Induk Indonesia Timur AMIN di Jl Meranti Makassar.
Deng Ical dan Dokter Koboi banyak bekerjasama dalam tugas kemanusiaan karena sama-sama di PMI Makassar. Dalam kegiatan-kegiatan kemanusiaan inilah akan terus dilanjutkan dengan konteks berbeda dengan hadir di setiap kelurahan di seluruh Makassar.
Sementara Dokter Koboi menyampaikan siap berjuang demi membantu bersama menyambut kemenangan Deng Ical di dapil Sulsel 1 meliputi Makassar, Gowa, Takalar, Jeneponto, Bantaeng dan Selayar. Karena ia yakin sosok mantan Wakil Wali Kota Makassar ini bertanggungjawab, mumpuni, dalam mengemban amanah.
Sehingga Deng Ical sangat tepat dalam memperjuangkan kepentingan masyarakat karena telah berpengalaman.
“Saya menentukan hati saya di Deng Ical karena saya capek mendukung orang setelah duduk lupa berdiri,” ungkap Dokter Koboi.
Ia juga mengutarakan akan fokus mengawal dalam langkah-langkah strategis pemenangan Deng Ical apalagi dia sudah juga dapat restu dari orang tua.
“Saya menentukan pilihan saya ke Deng Ical karena beliau ini layak. Sebelumnya saya juga caleg di partai beliau (PKB) tetapi saya tidak dapat restu dari Ibu (maju caleg), dan saya langsung ikhtiarkan ke Deng Ical. Energi, pikiran dan lainnya, InsyaAllah ke Deng Ical,” tuturnya.
“Jika ada pemeriksaan kesehatan saya siap. Jika ada diskusi talkshow kesehatan bersama relawan kita siap bersama,” lanjut Dokter Koboi yang memiliki klinik besar di Makassar.
Diakhir sambutannya dihadapan relawan, Dokter Koboi berpesan agar tetap menjaga kesehatan. “Ada yang bilang sehat itu mahal, tetapi sakit jauh lebih mahal,” pesannya di dalam pertemuan yang dihadiri Muhammad Ramli Rahim koordinator relawan pemenangan AMIN.
Selain relawan AMIN, turut hadir Ketua DPC PKB Makassar, Fauzi Andi Wawo bersama sekretarisnya Andi Makmur Burhanuddin, serta pengurus lainnya yang juga bacaleg seperti Basdir. Hadir pula bacaleg Dapil Gowa-Takalar yang juga konten kreator, Rijal Djamal dan lainnya.(*)