70 Peserta Calon Paskibraka Gowa Mulai Latihan Jelang HUT RI Ke-79

Rabu, 31 Juli 2024 | 21:22 Wita - Editor: Andi Nita Purnama - Reporter: Endra Sahar - Gosulsel.com

GOWA, GOSULSEL.COM — Sebanyak 70 orang peserta Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten Gowa mulai menjalani masa latihan sebagai bentuk persiapan pengibaran bendera di Perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-79 Republik Indonesia.

Latihan di pusatkan di Lapangan Syekh Yusuf, Sungguminasa, Kabupaten Gowa, Rabu (31/07/2024).

pt-vale-indonesia

Pada pembukaan latihan calon paskibraka tersebut, Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Gowa, Mappasomba mengatakan, 70 orang peserta calon Paskibraka ini terdiri dari 35 putra dan 35 putri.

“Mereka yang terpilih ini setelah berhasil lolos seleksi pada Februari 2024 lalu,” ujarnya.

Untuk proses seleksi yang dijalani, antara lain, seleksi berkas, seleksi tertulis, seleksi Peraturan Baris-Berbaris (PBB), dan tes kesamaptaan, maupun tes kepribadian.

Selanjutnya, dalam proses latihan, pemerintah daerah melalui Dinas Kesehatan Kabupaten Gowa telah menurunkan tim khusus untuk memantau langsung kesehatan para peserta setiap harinya termasuk, kebutuhan obat-obatan, dan vitamin.

“Mereka itu sudah stand by dari awal tahapan seleksi dan pada saat latihan rutin nantinya,” katanya.(*)


BACA JUGA