FIN Expo 2024, Kolaborasi OJK Sulselbar dan FKIJK Dorong Tingkatkan Literasi Keuangan

Senin, 28 Oktober 2024 | 12:56 Wita - Editor: Dilla Bahar - Reporter: Agung Eka - Gosulsel.com

MAKASSAR, GOSULSEL.COM – Kantor Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Provinsi Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat (Sulselbar) bersama Forum Komunikasi Industri Jasa Keuangan (FKIJK) Sulselbar, sukses menggelar Financial Expo (FinExpo) dalam rangkaian Bulan Inklusi Keuangan (BIK) 2024.

Acara ini berlangsung di Anjungan Tugu Multilateral Naval Exercise Komodo (MNEK), Kawasan Center Point of Indonesia, Makassar pada 25-26 Oktober 2024

pt-vale-indonesia

Mengusung tema “Akses Keuangan Inklusif, Wujudkan Masyarakat Produktif,” FinExpo bertujuan memperluas akses masyarakat terhadap layanan keuangan.

Kepala OJK Sulselbar, Darwisman, menegaskan bahwa pemerataan akses keuangan, menjadi fondasi penting bagi kesejahteraan masyarakat.

“Akses keuangan inklusif adalah kunci produktivitas dan kesejahteraan. Dengan layanan keuangan yang mudah diakses, masyarakat dapat lebih baik mengelola keuangan, memulai usaha, dan meningkatkan taraf hidup,” ujar Darwisman.

Ia menambahkan, bahwa inovasi dalam sektor keuangan digital, mampu menjangkau mereka yang belum terlayani oleh layanan konvensional.

Selain akses, Darwisman juga menekankan pentingnya literasi keuangan.

“Akses tanpa literasi yang memadai tidak akan efektif. Masyarakat harus paham bagaimana memanfaatkan produk dan layanan keuangan untuk usaha, investasi, maupun proteksi aset,” tambahnya.

Acara FinExpo turut dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, termasuk Pj. Sekretaris Daerah Provinsi Sulsel, Jufri Rahman; Kepala Perwakilan Bank Indonesia Sulsel Rizki Ernadi Wimanda, dan Pjs. Wali Kota Makassar Andi Arwin Azis.

Para kepala daerah di Sulsel serta pimpinan lembaga jasa keuangan, asosiasi, dan pelaku UMKM juga berpartisipasi.

Jufri Rahman menyampaikan apresiasi atas kolaborasi OJK dan FKIJK, dalam menyelenggarakan kegiatan yang edukatif dan bermanfaat bagi masyarakat.

“Kegiatan ini memberi inspirasi dan pemahaman tentang layanan keuangan kepada masyarakat luas. Saya berharap kolaborasi ini terus berlanjut, untuk memperkuat inklusi dan literasi keuangan,” ucap Jufri.

Sementara itu, Andi Arwin Azis mengatakan, FinExpo 2024 menjadi wadah inspiratif yang memperkenalkan layanan keuangan kepada masyarakat.

“Kami mengapresiasi kerja sama dan eksekusi cepat dari OJK, sehingga acara ini berjalan sukses, dan mendorong pertumbuhan ekonomi di Makassar,” katanya.

FinExpo 2024 menghadirkan 65 tenant, terdiri dari lembaga jasa keuangan dan pelaku UMKM.

Acara ini berhasil menarik 12.035 pengunjung dengan total transaksi mencapai Rp2,12 miliar.

Dari jumlah tersebut, Rp1,99 miliar merupakan transaksi produk jasa keuangan, dan Rp135 juta berasal dari sektor UMKM.

Selain memberikan edukasi, acara ini juga menjadi kesempatan untuk menghubungkan masyarakat dengan lembaga keuangan secara langsung.

Masyarakat dapat memahami manfaat produk-produk keuangan, yang dapat meningkatkan kesejahteraan dan mendukung kegiatan usaha mereka.

Pada acara tersebut, sejumlah penghargaan diberikan kepada lembaga jasa keuangan PT Permodalan Nasional Madani (PNM), mendapatkan penghargaan atas pencapaian literasi tertinggi dalam Program Layarku.

PT Bank Pembangunan Daerah Sulselbar juga menerima penghargaan, sebagai pelaksana terbaik Program Pengembangan Ekonomi Daerah 2024.

Penghargaan lainnya diberikan kepada PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) atas pencapaian inklusi tertinggi dalam Program Layarku, serta kepada PT Bank Syariah Indonesia sebagai pelaksana terbaik Program Bulan Inklusi Keuangan 2024.

Melalui kegiatan ini, OJK dan seluruh pemangku kepentingan berkomitmen, untuk memperluas akses keuangan bagi seluruh lapisan masyarakat.

Kolaborasi ini diharapkan dapat mewujudkan ekonomi yang inklusif dan produktif.

“Kegiatan ini adalah langkah nyata menuju pemerataan layanan keuangan dan kesejahteraan yang berkelanjutan,” pungkas Darwisman. (*)


BACA JUGA