Panglima Dozer Rully Rozano Instruksikan Tim Menangkan Hati Damai di Pilkada Gowa

Kamis, 14 November 2024 | 15:04 Wita - Editor: Dilla Bahar - Reporter: Endra Sahar - Gosulsel.com

GOWA, GOSULSEL .COM- Panglima Dozer Rully Rozano hadir dalam kampanye pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Gowa, Husniah Talenrang – Darmawangsyah Muin (Hati Damai), yang digelar di Desa Bontoala, Kecamatan Pallangga, Kabupaten Gowa, Kamis (14/11/2024).

Dalam acara tersebut, Rully Rozano memberikan semangat juang tinggi serta instruksi tegas kepada seluruh tim Dozer di Gowa untuk bekerja keras demi memastikan kemenangan pasangan Hati Damai pada Pilkada Gowa yang akan digelar 27 November 2024.

pt-vale-indonesia

Dengan penuh semangat, Rully Rozano, yang dikenal sebagai sosok pengusaha asal Kalimantan ini, menyampaikan pesan penting kepada seluruh tim Dozer. Ia meminta agar seluruh relawan dan pendukung Hati Damai tetap kompak, bergerak cepat, dan menjaga kesolidan dalam 13 hari tersisa menjelang pemilihan.

“Ingat! Sisa 13 hari lagi, kita pastikan semua tim kompak dan rapatkan barisan untuk memenangkan nomor urut 2. Tolong didengar baik-baik… Perintah Panglima Dozer, hari ini semua siap terima perintah: menangkan Nomor… menangkan Nomor… 2!” seru Rully dengan penuh semangat di hadapan ribuan pendukung yang hadir.

Rully, yang merupakan warga Sulsel dan kini berdomisili di Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan, menegaskan bahwa tim Dozer tidak akan mundur dalam pertempuran ini.

“Dozer kalau turun tidak pernah mundur. Dozer adalah petarung! Untuk itu, ratakan dan menangkan Hati Damai di Gowa. Kalau mau bertarung, harus menang!” tambahnya dengan penuh keyakinan.

Dalam kesempatan tersebut, Rully juga memberikan apresiasi kepada seluruh tim Dozer yang telah menunjukkan kekompakan dan semangat juang tinggi dalam mendukung pasangan Hati Damai. Ia mengungkapkan bahwa tim Dozer telah aktif mendukung Calon Gubernur Sulsel Andi Sudirman dalam Pilgub Sulsel dan menegaskan bahwa semangat tersebut akan diteruskan untuk memenangkan pasangan Husniah Talenrang – Darmawangsyah Muin di Kabupaten Gowa.

“Tim Dozer di seluruh Sulsel sudah menunjukkan kekompakan dalam memenangkan Andi Sudirman di Pilgub Sulsel. Di Kabupaten Gowa, kita akan tetap konsisten untuk memenangkan pasangan Hati Damai. Mari kita sama-sama buktikan bahwa kita bisa membawa perubahan di Gowa,” ujarnya.

Kampanye di Desa Bontoala, Kecamatan Pallangga ini diinisiasi oleh Hasrul Abdul Rajab, Koordinator Kabupaten Gowa. Politisi Gerindra tersebut menjelaskan bahwa kampanye ini bertujuan untuk mendukung kemenangan pasangan Andi Sudirman – Fatmawati Rusdi di Pilgub Sulsel, serta pasangan Husniah Talenrang – Darmawangsyah Muin di Pilkada Gowa.

“Kegiatan ini untuk pemenangan Andalan Hati Damai di Pilgub Sulsel, dan untuk memenangkan Hati Damai nomor urut 2 di Kabupaten Gowa,” ungkap Hasrul Abdul Rajab.

Selain Panglima Dozer, kampanye di Desa Bontoala ini juga dihadiri oleh sejumlah tokoh dan politisi penting, termasuk Andi Sudirman Sulaiman, calon Gubernur Sulsel, serta Darmawangsyah Muin, calon Wakil Bupati Gowa.

Tampak pula hadir Alfian Mallarangeng, Nimatullah RB, Rismawati Kadir Nyampa, Andi Tenri Indah, Lukman B Kady, dan sejumlah perwakilan partai pengusung pasangan Hati Damai. Kehadiran para tokoh ini semakin memperkuat solidaritas tim dan memberikan dukungan penuh terhadap pasangan Hati Damai.

Dengan semangat yang tinggi dan kekompakan yang terjaga, kampanye ini semakin mengukuhkan tekad pasangan Hati Damai untuk memenangkan Pilkada Gowa dan mewujudkan visi mereka dalam membawa Kabupaten Gowa menuju kemajuan dan kesejahteraan. (*)


BACA JUGA