
Bosowa Berlian Manjakan Pelanggan Mitsubishi Servis Jelang Lebaran, Ada Diskon Jasa Hingga Sparepart
MAKASSAR, GOSULSEL.COM – Bosowa Berlian Motor, dealer resmi kendaraan Mitsubishi untuk Indonesia Bagian Timur terus meningkatkan pelayanan aftersales atau servis untuk pelanggan setianya.
Menjelang Idulfitri atau lebaran 2025, Bosowa Berlian menghadirkan promo spesial untuk servis bagi pelanggan Mitsubishi yang bertajuk THR atau Tawaran Hemat Ramadhan.

Head Departement Service PC/LC BP Bosowa Berlian, Rully menjelaskan, promo ini terdiri dari diskon jasa sebesar 15 persen dan sparepart atau suku cadang 17 persen.
“Kita sudah rilis ini sejak 25 Februari sampai 31 Maret, khusus untuk Ramadan dan jelang lebaran ini,” ujarnya.
Berikutnya, kata Rully, pelanggan setia juga mendapatkan pemeriksaan kendaraan gratis. Semuanya diperiksa mulai body sampai mesin.
“Free general check up, ada 10-11 item untuk pengecekan. Konsultasi juga free, seperti kira kira mau ke Palopo, perawatan seperti apa yang dibutuhkan,” tambahnya.
Selain itu, pengguna setia Mitsubishi juga mendapatkan prioritas servis kendaraan lebih dulu. Caranya cukup booking lewat aplikasi Bosowa Connect.
“Jadi mereka yang booking itu lebih cepat, jadi tidak perlu menunggu lama. Kami sudah siapkan 4 stall untuk servis express,” ucap Rully.
Untuk mengantisipasi lonjakan permintaan servis menjelang lebaran, Rully mengimbau kepada pelanggan untuk melakukan servis lebih cepat. Booking bisa dilakukan lewat Bosowa Connect.
“Karena biasanya itu mendekat lebaran baru servis makanya biasa membludak. Kami beritahukan juga lewat Bosowa Connect agar bisa membawa kendaraannya lebih cepat,” tutup Rully. (*)