Indosat Perluas Jaringan 5G di Pulau Buton Sultra Hingga Pulau Tahuna Sulut

Senin, 17 Maret 2025 | 19:37 Wita - Editor: Andi Nita Purnama - Reporter: Agung Eka - Gosulsel.com

MAKASSAR, GOSULSEL.COM — Tidak hanya di kota besar, jaringan 5G bakal juga dirasakan oleh pengguna Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) yang berada di pulau, seperti Pulau Buton di Sulawesi Tenggara (Sultra) dan Tahuna di Sulawesi Utara (Sulut).

Perluasan jaringan 5G menjadi bagian dari komitmen Indosat untuk memberikan konektivitas yang aman dan nyaman kepada seluruh pengguna terkhusus di Indonesia Timur.

pt-vale-indonesia

“IOH akan focus membangun area kepulauan di tahun 2025 seperti Buton dan Siau di Sulawesi Tenggara, dan Tahuna-Siau di Sulawesi Utara,” kata SVP Head of Corporate Communications Indosat Ooredoo Hutchison, Steve Saerang, Senin (17/03/2025).

Sebelumnya, Indosat juga telah menambah jaringan khususnya 5G di wilayah pulau Sulawesi Selatan (Sulsel) seperti Baranglompo, Samalona, Lae-lae yang berada di Kota Makassar, dan Polassi di Kepulauan Selayar.

Steve menegaskan, komitmen Indosat untuk memperluas infrastruktur 4G dan 5G lewat penambahan base transceiver station (BTS) di seluruh wilayah Indonesia Timur yang meliputi Sulawesi, Maluku, dan Papua (Sulampua).

Komitmen itu sudah dibuktikan sebelumnya pada tahun 2024 dengan menambah ratusan BTS di wilayah Sulawesi, Maluku, dan Papua (Sulampua) termasuk Sulsel. Jumlahnya pun meningkat daripada tahun 2023.

“Peningkatan BTS 4G sangat signifikan. Meningkat sebesar 21 persen secara tahunan (YoY),” ujar Steve.

Terakhir, Steve mengatakan, pengembangan jaringan di wilayah Indonesia Timur dilakukan agar masyarakat lebih mudah menikmati internet cepat dan stabil.

“Karena ini merupakan bagian komitmen dari IOH untuk menjadi bagian dari agen pembangunan di wilayah Indonesia Timur dan mendukung Program Indonesia Emas 2045,” tutupnya.(*)


BACA JUGA