Miniseri Indosat Panggilanmu Sedang Dialihkan Masuki Episode Terakhir, Bikin Haru!

Kamis, 27 Maret 2025 | 23:47 Wita - Editor: adyn - Reporter: Agung Eka - Gosulsel.com

MAKASSAR, GOSULSEL.COM – Miniseri dari Indosat Ooredoo Hutchison atau IOH, Panggilanmu Sedang Dialihkan kini memasuki episode ketiga atau terakhir yang berjudul Panggilan Terakhir. Episode itu tayang di kanal Youtube Indosat Ooredoo Hutchison pada Rabu (26/3/2025). Adapun durasi miniseri ini adalah 22 menit.

Pada episode kali ini, Asa (Aura Ribero) dan Mita (Lutesha) dihadapkan pada pilihan yang lebih besar dari sekedar pekerjaan atau ambisi. Ada yang harus dilepas, ada yang harus diperjuangkan, dan ada yang selama ini terabaikan.

pt-vale-indonesia

Alur cerita ini membawa suasana haru. Penonton dibuat kagum dan berharap miniseri ini dilanjutkan ke musim kedua. Hal itu terlihat saat mereka memenuhi kolom komentar dengan permintaannya.

Indosat juga menyelipkan pesan untuk tetap terhubung dengan orang terpenting dalam hidup. Caranya beli paket data dengan mudah di https://myim3.ioh.co.id​ atau https://tri.co.id/​ dan nikmati pengalaman digital yang lebih baik di jaringan Indosat.

Diketahui, miniseri ini mengambi latar belakang lokasi di Sulawesi Selatan, salah satunya adalah Pantai Indah Bosowa yang dikenal sebagai salah satu wisata terkenal di kota Makassar.

Tidak hanya mengambil latar belakang lokasi di Sulsel. Miniseri itu juga diisi oleh aktor dan aktris muda asal Sulsel sebagai pemeran.

Pemeran asal Sulawesi Selatan itu, di antaeranya Ahmad Nadif sebagai Mursid, Rezky Chiki sebagai Alda, Hj Sugiati sebagai Ibu Indah, Irwanto Danumulyo sebagai Pak Hasan, Andrew Parinussa sebagai Awal, Sarifah sebagai Hana Nurlina, dan Muhammad Rannan sebagai Rahman.

Semetara pemeran utamanya adalah ada Aurora Ribero sebagai Asa dan Lutesha sebagai Mita. Aurora adalah aktris yang sedang naik daun, dia juga merupakan pemeran utama di beberapa film hits lainnya. (*)


BACA JUGA