
Kiat Sales Motor Maksimalkan Penjualan dengan Jaringan Stabil IM3
GOWA, GOSULSEL.COM – Andi Pratama Putra membagikan pengalamannya dalam meningkatkan penjualan dengan bantuan jaringan IM3. Menurutnya, jaringan yang stabil dan cepatnya sangat membantunya. Dia mengaku sering menggunakan WhatsApp dan Facebook sebagai media promosi sekaligus menjelaskan produk motornya kepada calon pelanggan.
Bekerja di wilayah Kabupaten Gowa, Putra menyebut bahwa sebelumnya ia kesulitan menjangkau konsumen di daerah dataran tinggi karena sinyal sering bermasalah. Namun sejak beralih ke kartu IM3, ia merasa puas dengan komunikasi yang lebih lancar. “Sekarang lebih tenang kalau mau door to door di sana karena kuat mi jaringan di dataran tinggi,” ujarnya.

Untuk promosi di sosial media, Putra rutin membuat konten video pendek tentang motor baru dan promo menarik. Dengan internet yang cepat, unggahan kontennya jadi lebih konsisten dan menjangkau lebih banyak orang. “Alhamdulillah sejauh ini sudah banyak yang lihat dan bertanya-tanya tentang produk yang saya jual di internet,” jelasnya.
Dia juga terbantu dengan paket internet IM3 yang terjangkau dan fleksibel. Ia bisa memilih kuota sesuai kebutuhan tanpa khawatir kehabisan di tengah kerja. Hal ini membuat operasional hariannya lebih efisien dan hemat biaya.
“Banyak pilihan paketnya memang kalau kita buka aplikasi myIM3. Jadi disesuaikan dengan kebutuhan kita dan uang yang ada. Kalau saya sering pakai yang bulanan biar sekali beli dan banyak mi kuotanya,” tutup Putra.
Menurut Putra, keberhasilan penjualan tidak hanya bergantung pada teknik marketing, tapi juga dukungan teknologi yang andal. IM3 membantunya tetap terhubung kapan saja dan di mana saja. Ia pun merekomendasikan rekan-rekan sesama sales untuk mencoba jaringan ini demi menunjang pekerjaan mereka. (*)