
Cerita Pengguna IM3 di Laundry, Bisa Bayar Cashless dengan Cepat
MAKASSAR, GOSULSEL.COM – Penggunaan cashless atau non tunai mulai diterapkan di laundry yang ada di Makassar. Pengguna IM3, salah satu brand dari Indosat Ooredoo Hutchison, Gita Anjani pun memanfaatkan metode pembayaran ini. Sekaligus berhasil menyelamatkannya dari rasa malu.
Gita bercerita, saat hendak melakukan self service di salah satu laundry yang berada di sekitar Jalan Pengayoman Makassar, dia tidak mengetahui bahwa pembayaran hanya dapat dilakukan menggunakan transfer bank. Dengan memanfaatkan paket internet IM3 yang sudah dibelinya, dia memberikan hotspot ke adiknya untuk melakukan pembayaran via mobile banking.

“Saya kaget sekali, malu. Soalnya, sudah saya timbang. Baru saya bawa uang cash saja, tidak cukup saldo di m-banking. Syukurnya tidak sendirika, sama adek, cuman tidak ada kuotanya jadi langsung cepat saya berikan hotspot,” ujar Gita, Jumat (11/4/2025).
Dia mengaku sangat panik saat itu. Untung saja provider IM3 memiliki jaringan internet yang stabil walau sharing hotspot. Dengan begitu, dia langsung memberikan hotspot kepada adeknya. Hal itu juga sekaligus membuktikan IM3 selalu hadir untuk penggunanya.
“Alhamdulillah sekali ini IM3 cepat dan lancar jaringannya, karena ternyata itu laundrynya betul-betul cashless, saya bersyukur sekali sama ini provider. Di sisi lain, pembayaran non tunai ini memang lebih mudah. Cuma kebetulan itu hari memang saya tidak punya cukup uang,” tuturnya.
Kondisi ini bukan kali pertama terjadi bagi Gita. Sebelumnya dia juga harus berbagi internet untuk temannya lantaran kehabisan uang saat membeli makanan. Lagi-lagi, restoran tersebut hanya menyediakan pembayaran cashless untuk pengunjungnya. (*)