Ilustrasi

Keluarga Pasien Tampar Tenaga Medis RS Syekh Yusuf Gowa

Sabtu, 26 September 2015 | 12:22 Wita - Editor: Chaerul Fadli -

Gowa, GoSulsel.com – Keluarga Candra Daeng Muang menampar dua tenaga medis di Rumah Sakit Syekh Yusuf, Kabupaten Gowa, kemarin malam. Candra (49) merupakan pasien kecelakaan lalulintas yang mendapat penanganan di Instalasi Gawat Darurat (IDG) RS Syekh Yusuf.

Informasi ini diperoleh dari Humas RS Syekh Yusuf, Taslim yang ditemui GoSulsel.com, Sabtu (26/9/2015). “Keluarganya menampar dr Nunung dan perawat Herniati sekitar pukul 21.00 Wita, kemarin,” katanya.

pt-vale-indonesia

Ia menjelaskan, kekerasan yang terjadi kemari malam akibat penanganan medis dinilai lamban. Sementara, katanya, keluarga dan kerabat korban lakalantas itu ingin masuk di dalam IGD.

“Jam itu memang kurang petugas yang jaga. Sedangkan kita juga punya SOP, kalau melakukan tindakan (medis), baik keluarga dilarang masuk kecuali tenaga medis,” jelasnya. Candra kini dirujuk ke RS Wahidin Sudirohusodo.

Reporter: Arul Ramadhan – GoSulsel.com


BACA JUGA