Konsek Slank di Balroom Hotel Sheraton, Makassar, Jumat (9/10/2015) .

Slank Kampanye Pengrusakan Lingkungan & Narkoba 

Sabtu, 10 Oktober 2015 | 01:30 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: Sahrul Ramadhan - GoSulsel.com

Makassar, GoSulsel.com – Slank dihadapan ratusan para Slankers di Balroom Hotel Sheraton, Makassar,  dini hari, tampil energik dan fullperforms meski tanpa sang Gitaris Abdee.

Berdasarkan Pantauan GoSulsel.com dilokasi, sebelum memasuki lagu ke 3 Virus, dalam selingannya, Bimbim Sang drummer Slank sempat berkampanye terkait Narkoba dan pengrusakan lingkungan di Indonesia.

pt-vale-indonesia

“Kebakaran hutan yang terjadi dibeberapa titik di inodnesia mengakibatkan bencana terhadap mahluk yang lainnya. Akibat ulah segelintir orang serakah, mahluk lain yang nanggung akibatnya, di Kalimantan, Riau, Papua dan masih banyak lagi. Kabut asap dibeberapa tempat menjadi derita tersendiri bagi mereka yang menjadi korban” kata Bimbim, diiringi dengan alunan merdu gitar dari Ridho.

Dalam lantunan musikalisasi Ridho dan Ivan sang basis, Bimbim mengambil alih paruh waktu melanjutkan kampanyenya terkait Narkoba yang menjangkiti generasi muda.

“Narkoba nguak lagi, dikit dikit narkoba, narkoba udah gak jaman lagi, narkoba ngerusak generasi, Slankers No Drugs” lanjutnya.


BACA JUGA