Ilustrasi
#

Ini Harta Kekayaan Paling Tertinggi 11 Calon Kepala Daerah di Sulsel

Rabu, 02 Desember 2015 | 16:17 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: Muhammad Seilessy - GoSulsel.com

Halaman 1

Makassar,GoSulsel.com – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK)melakukan deklarasi Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negar (LHKPN) bagi calon bupati dan wakil bupati 11 daerah, yang ikut dalam pilkada serentak di Sulsel.

Dari laporan harta kekayaan dari calon bupati dan wakil bupati 11 daerah tercatat, untuk wilayah kabupaten Barru yang diikuti oleh 3 Paslon, hanya calon Bupati Andi Anwar Aksa sebesar Rp 2.686.885.300 sedangkan calon Wakil Bupati Adhan Arman sebesar Rp 53.943.372.621 yang tercatat paling tinggi.

Sementara untuk daerah Bulukumba yang diikuti oleh 5 Paslon, tercatat laporan yang paling tinggi Calon Bupati Askar H.L. Sebesar Rp 100.324.070.950 sedangkan jumlah kekayaan Calon Wakil Bupatinya Nawawi Burhan sebesar Rp 14.223.000.000.

Sedangkan untuk kabupaten Gowa dari 5 Paslon tercatat yang paling tinggi, Calon Bupati Andi Maddusila Andi Idjo Patta Nyonri sebesar 23.189.467.807. Dengan jumlah kekayaan harta kekayaan Calon Wakil Bupatinya, Wahyu Permana Kaharuddin sebesar Rp 3.281.204.000

Sementara untuk Kabupaten Kepulauan Selayar tercatat dari 3 paslo yang tertinggi yakni Calon Bupati Muh. Basli Ali sebesar Rp 8.803.922.600. Sedangkan jumlah harta kekayaan wakil bupatinya sebesar Rp 2.886.399.198.

Halaman 2

Untuk Kabupaten Luwu Timur yang diikuti oleh 3 paslon tercatat yang paling tertinggi, pada Calon Bupati Baharuddin Ap. Dengan jumlah harta kekayaan sebesar, 225.757.000.000 sementara untuk calon bupatinya Andi Baso Makmur sebesar Rp 5.715.000.000.

Sementara untuk daerah Luwu Utara yang diikuti oleh 2 paslon yang paling tertinggi adalah Calon Bupati Indah Putri Indriani sebesar Rp 10.575.933.731, ditambah dengan $ 53.510 dolar Amerika, dengan jumlah harta kekayaan wakil Bupatinya Muh. Thahar Rum sebesar 783.335.000.

Sementara untuk daerah maros yang diikuti oleh 3 Paslon tercatat yang paling tinggi yakni pada Calon bupati Andi Husain Rasul dengan jumlah Rp 5.011.287.615 dengan jumlah kekayaan wakil bupatinya sebesar 10.050.000.000 yang ditambah dengan $100.000 dolar Amerika.

Untuk daerah Pangkep yang diikuti oleh 4 paslon tercatat yang paling tinggi yakni calon bupati Abd. Rahman Assagaf dengan jumlah kekayaan sebesar Rp 179.000.000 sementara kekayaan calon wakil bupatinya, Kamrussamad sebesar 10.982.425.050 ditambah dengan $5.000.

Sementara untuk wilayah Soppeng yang diikuti oleh 2 paslon tercatat pada calon bupati Lutfi Halide, sebesar Rp 12.422.821.865 sementara kekayaan calon wakil Bupatinya Andi Zulkarnain Soetomo, Rp 1.841.828.763.

Halaman 3

Untuk daerah Tana Toraja yang diikuti oleh 3 paslon tercatat, yang paling tertinggi yakni calon bupati Zadrak Tombeg sebesar Rp 6.084.652.803 dengan jumlah kekayaan wakilnya, Christina Jeane Tandirerung, sebesar Rp1.441.506.056.

Sementara kabupaten Toraja Utara yabg diikuti oleh 2 paslon tercatat harta kekayaan calon bupati yang tertinggi yakni pada Kalatiku Paembonan sebesar Rp 4.392.828.211 sementara wakil bupatinya Yosia Rinto Kadang, sebesar Rp 14.884.145.221.


BACA JUGA