Suasana Lamaran Arief Rosyid Hasan, yang diambil dari akun facebook pribadinya
#

Ketua PB HMI Lamar Calon Istri Dengan Buku

Kamis, 10 Maret 2016 | 15:56 Wita - Editor: Iin Nurfahraeni - Reporter: Evi Novitasari - Go Cakrawala

Makassar, GoSulsel—Pada umumnya seorang pria akan melamar pujaan hati dengan memberikan cincin emas sebagai tanda pengikat , namun cara berbeda dipilih manta Ketua Pengurus Besar HMI tahun 2013-2015 Muh. Arief Rosyid Hasan.

Arief melamar sang pujaan hati Zahra Agnita  dengan buku yang ditulisnya sendiri, yang berjudul “Memilih Masa Depan : Memaknai HMI di Tengah Perubahan”

pt-vale-indonesia

Buku tersebut berisi  mengenai perjalanan  berorganisasi   Arief dari tingkat komisariat  hingga menjadi  ketua umum HMI, dia adalah putera Sulawesi Selatan yang terpilih menjadi ketua umum HMI  pada tahun 2013 sampai Desember 2015

Arief menyebutkan buku ini  merupakan  wujud syukur setelah melepas tanggung  jawab kepengurusan dan ungkapan terima kasih pada kader  juga alumni  yang telah banyak membantunya selama kepengurusan.
“Buku ini sebagai upaya merekam jejak perjalanan sebelum memasuki fase baru dalam kehidupan saya, yaitu pernikahan.” Kata Arief, Rabu (10/3/2016) dalam rilis yang dikirimnya.

Halaman:

BACA JUGA