Ratusan jamaah Pengajian kitab Sarah Asmaul Husna LDII di Mesjid Raodatul Jannah, Minggu (13/03/2016).
#

Ketua LDII Kota Makassar Dukung Pemerintahan Danny

Minggu, 13 Maret 2016 | 19:40 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: Citizen Reporter

Berbagai program yang dijalankan selama 1 tahun 9 bulan pemerintahan Danny beserta jajarannya dinilai Yayat patut mendapatkan dukungan dari LDII kota Makassar.

Apalagi empat diantaranya diadaptasi menjadi program nasional. KAM yang diterbitkan oleh Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil kota Makassar sebentar lagi diadaptasi oleh Kementerian Dalam Negeri menjadi program KTP Anak.

pt-vale-indonesia

Lorong KB yang dimotori oleh Badan Keluarga Berencana telah diadaptasi oleh BKKBN menjadi Kampung KB. Telemedicine diadaptasi menjadi Telemedicine Nusantara, dan Bank Sampah Induk kota Makassar menjadi percontohan bank sampah nasional.

“Seluruh program yang dijalankan pemerintah kota membutuhkan dukungan seluruh pihak, termasuk saudara – saudara ku di LDII,” ungkap Danny saat Peresmian Asrama Kompleks LDII Kota Makassar.

Anak Lorongna Makassar itu meyakini pencapaian 1 tahun 9 bulan pemerintahannya yang berhasil meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari Rp 615 Milyar menjadi Rp 1,3 Triliun dengan Indeks kebahagiaan mencapai 75,61 persen buah dari kerja keras seluruh jajarannya, dan berkat kekompakan pemerintah dan masyakat untuk mendukung Makassar 2 x + √.(*)

Citizen Reporter: Humas Pemkot Makassar

Halaman: