#

Maju di Pilgub, Ichsan Belum Bentuk Strategi Pemenangan & Tim Relawan

Senin, 14 Maret 2016 | 11:17 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: Muhammad Seilessy - GoSulsel.com

Makassar,GoSulsel.com – Mantan Bupati Gowa dua periode Ichsan Yasin Limpo (IYL) yang digadang-gadang akan maju dalam Pilgub 2018 mendatang. Hingga kini belum terburu-buru membentuk strategi pemenangan dan tim relawan dalam event politik itu.

“Pilgub 2018 masih lama, apalagi bapak (Ichsan) masih konsentrasi di PMI. Tim pemenangan dan relawan belum kita bentuk,” ungkap Juru Bicara (Jubir) IYL Arifuddin Saeni, saat dihubungi via telepon, Senin (14/03/2016).

pt-vale-indonesia

Sementara figur lainnnya seperti Mantan Kapolda Sulselbar Irjen Pol. Burhanuddin Andi, Bupati Bantaeng Nurdin Abdullah, Anggota DPR RI Akbar Faisal dan beberapa figur lainnya mulai curi start untuk membentuk tim relawan dan posko pemenangan.

“Biarlah mereka duluan, yang pastinya langkah untuk maju semua akan dilakukan dengan survei termasuk pasangan yang akan digandeng nanti,” ucap Arif sapaan akrab Arifuddin Saeni.

Arif mengatakan, hingga kini Ichsan masih konsentrasi dalam struktur organisasi kemanusiaan PMI dengan agenda di berbagai daerah di Sulsel. Sehingga lengkah persiapan menghadapi Pilgub belum dilakukan. (*)


BACA JUGA