#Citizen Reporter
GMNI Makassar: 10 WNI Disandera Abu Sayyaf Tanggungjawab Pemerintah
Makassar,GoSulsel.com – Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI ) Cabang Makassar menyikapi aksi penyanderaan oleh kelompok Abu Sayyab. 10 WNI yang disandera itu merupakan tanggungjawab pemerintah Indonesia.
“Kami meminta dengan tegas tindak cepat dan tepat Pemerintah dalam menyelamatkan Warga Negara Indonesia yang sementara disandera oleh kelompok teroris Abu Sayyaf di Filipina,” kata Ketua GMNI Cabang Makassar, Hikmawan Pasalo, dalam rilis dikirim ke GoSulsel.com, Minggu (17/4/2016) malam.
Hikmawan menilai, pemerintah lambatnya penanganan penyanderaan sebagai bentuk lemah dan tidak tegasnya negara dalam menyikapi kasus ini.
“Kami paham betul bahwa perlu melakukan koordinasi dan diplomasi politik. namun kami menilai pemerintah lamban, lemah, dan tidak tegas. Pemerintah harusnya tidak boleh hitung-hitung dan kompromi,”ujarnya.
Seperti yang diketahui informasi terakhir 15 April 2016 Pukul 18.30 kapal berbendera Indonesia yang berisi 10 anak buah kapal (ABK) dibajak di perairan antara Filipina dengan Malaysia.