
Bosowa Taksi Sosialisasi Bahaya Narkoba
Makassar, GoSulsel.com – Bertempat di Pool Bosowa Taksi dijalan Daeng Tata Raya no 31 Makassar, Polsek Tamalate diwakili oleh Panit I Ipda Muh Said Nur dan Panit II Aiptu Tampang Salu melaksanakan kegiatan kampanye Operasi Bersinar 2016. Dalam kegiatan ini, disosialisasikan tentang dampak bahaya Narkoba kepada para pengemudi dan karyawan Bosowa Taksi. Kampanye Operasi bersinar 2016 ini sebagai wujud dan tindakan pencegahan peredaran Narkoba agar menjauhi dan terhindar dari bahaya Narkoba.
Wawan Purnawan selaku Head Business Development & Marketing ini menyatakan bahwa Manajemen Bosowa Taksi sangat mendukung Operasi bersinar 2016 ini dan berharap semoga bosowa taksi bisa menjadi contoh perusahaan jasa transportasi angkutan taksi yang memerangi narkoba dan juga para pengemudinya diharapkan juga bisa mensosialisasikan tentang betapa berbahayanya narkoba kepada keluarga, tetangga maupun kepada penumpang sehingga memutus mata rantai peredaran narkoba.

Sebelumnya, Bosowa Taksi juga bekerjasama dengan BNN Prov Sulsel mengadakan pemeriksaaan urine kepada seluruh pengemudi Bosowa Taksi dan dari hasil pengecekan tersebut seluruh pengemudi Bosowa Taksi tidak ditemukan indikasi penggunaan narkoba terhadap mereka dan pada umumnya kesehatannya juga cukup baik dalam melaksanakan profesinya. (*)
Citizen Reporter: Bosowa Taksi