Diknas Makassar, Aryati Puspasari Abadi
Aryati Puspasari Abadi. (Foto: Evi Novitasari/GoCakrawala)

248 Sekolah Menengah Pertama Siap Gelar UN

Senin, 02 Mei 2016 | 16:49 Wita - Editor: Iin Nurfahraeni - Reporter: Evi Novitasari - Go Cakrawala

Makassar,GoSulsel.com – Sebanyak 248 Sekolah Menengah Pertama di kota Makassar bakal menggelar Ujian Nasional yang akan digelar pada 9-12 Mei mendatang.

“Yang ikut sebanyak 248 sekolah, terdiri dari 4 sekolah yabg ujian UNBK (SMPN 6, 12, SMP Nusantara dan MTsN Model), dan 244 UN Manual”kata Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Makassar, Ariati Puspa Abadi, dihubungi Senin (2/5/2016).

pt-vale-indonesia

Lebih jauh, dia menjelaskan pihaknya melakukan berbagai persiapan dengan membagi tugas panitia pelaksana. “Di tingkat panitia, sudah ada pembagian tugas kepengawasan termasuk pengawalan naskah yang akan didistribusi, evaluasi pelaksanaaan UN SMA/SMK yang lalu menjadi salah satu perhatian yang akan diminimalkan terjadi pada tingkat SMP” ujarnya

Mengenai keamanan pelaksanaan UN, Puspa menjelaskan pihaknya akan memperketat  termasuk pengawasan dari pihak kepolisian, mengingat yang melaksanakan UN Manual lebih banyak  dari sistem Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK)

Dia mengungkapkan untuk pendistribusian naskah soal UN  akan  dilakukan tepat pada hari Pelaksanaan UN demi mencegah tindak kecurangan.

Halaman:

BACA JUGA