#

Ini Kapal Perang TNI AL Berteknologi Tinggi Tiba di Lantamal VI Makassar

Jumat, 27 Mei 2016 | 16:19 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: Citizen Reporter

Makassar,GoSulsel.com – Kapal perang TNI AL telah sandar di dermaga Layang Mako Lantamal VI Makassar,Jumat (27/5/2016). KRI Teluk Bintuni-520 ini selain ukurannya menyamai lapangan sepak bola, juga berteknologi tinggi.

Kapal perang Republik Indonesia (KRI) mengangkut rombongan Expedisi NKRI tahun 2016 berjumlah 700 peserta ini sebelumnya berangkat dari Sorong Papua dan transit di Makassar selama tiga hari. Hari senin depan KRI tersebut akan melanjutkan perjalanannya menuju Jakarta.

pt-vale-indonesia

KRI Teluk Bintuni-520 yang di komandani Letkol Laut (P) Ahmad Muharram merupakan kapal perang jenis landing ship tank dengan panjang 120 meter, lebar 18 meter, dan tinggi 11 meter.

Kapal dengan mesin ganda berkekuatan 6.570 KW itu mampu berlayar dengan kecepatan maksimum 16 knot. Kapal perang berbobot mati 2.300 ini mampu memuat 10 tank Leopard 2A4 yang masing-masing memiliki berat diatas 64 ton.

Kapal ini juga mampu memuat sekitar 100 orang kru dan 360 prajurit. KRI Teluk Bintuni dilengkapi dengan geladak di buritan yang mampu menampung sebuah helikopter ukuran sedang.

Halaman:

BACA JUGA