Foto: akun Instagram

Pangdam Kodam VII Wirabuana Siapkan Tim Khusus Berantas Begal

Selasa, 21 Juni 2016 | 03:10 Wita - Editor: Iin Nurfahraeni - Reporter: Fauzan - GoSulsel.com

Makassar, Gosulsel.com – Panglima Kodam (Pangdam) VII Wirabuana, Mayjen TNI Agus SB mengatakan siap membantu pihak kepolisian jika diminta untuk menumpas para penjahat jalanan atau begal yang sangat meresahkan masyarakat.

“Ya kita siapkan kalau diminta. Kita punya tim menghadapi terorisme, menghadapi musuh dan menghadapi begal,” kata Pangdam Agus SB, Senin (20/6/2016).

pt-vale-indonesia

Agus SB menyebutkan, meskipun TNI memiliki tim khusus yang mampu membantu pihak kepolisian untuk penumpas penjahat jalanan alias begal, namun semua harus sesuai prosedur. Sebab penumpasan begal masuk dalam ranah Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) dan ini yang berada dalam penanganan pihak kepolisian.

Dia menjelaskan bahwa TNI tidak bisa bertindak tanpa Polisi berada di garda terdepan. Selanjutnya, apabila polisi meminta bantuan TNI, maka Pangdam Agus SB berkomitmen menerjunkan parajurit sepenuhnya.

Pangdam Agus SB juga berjanji akan mendorong Kapolda Sulsel untuk menumpas tindak kriminalitas jalanan.

“Gubernur tadi sudah minta. Ya tinggal polisi meminta kita untuk membantu,” kata Pangdam Agus SB.

Agus SB menegaskan, masyarakat tidak boleh mengalami gangguan Kamtibmas selama Ramadan dan hari raya Idul Fitri.

“Masyarakat harus tenang selama Ramadhan dan Happy menyambut hari raya Idul Fitri,” pungkas Agus SB.


BACA JUGA