#Citizen Reporter
Makassar Kembali Berpeluang Raih WTN 2016
Bentuk pembinaan yang dimaksudkan Benny juga ditujukan bagi pengendara yang memarkir kendaraannya di badan jalan, dan trotoar. Pembinaan lainnya adalah membudayakan tertib lalu lintas di kalangan pengguna jalan.
Benny mencontohkan pelanggaran lalu lintas yang kerap terjadi di persimpangan jalan. Saat lampu merah, pengendara nekat menerobos jalan, dan saat berhenti melewati stop line. “Salah satu penyebab kemacetan adalah perilaku kita yang melanggar lampu merah dan stop line,” kata Benny.
Sementara itu, Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto menyampaikan hal terpenting dari WTN adalah kemampuan pemerintah membangun sinergitas bersama seluruh stake holder dan masyarakat.
“WTN ini juga menjadi tanggung jawab moril kita bersama, hal terpenting adalah keberhasilan kita bersama membangun perilaku tertib berlalu – lintas, dan mewujudkan tata kelola transportasi publik yang aman, nyaman, dan berpihak pada pengguna jalan,” terang Danny.