Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto.

Danny Pomanto Akan Lakukan Pengawasan Kinerja Kepala Sekolah

Jumat, 24 Juni 2016 | 15:59 Wita - Editor: Iin Nurfahraeni - Reporter: Aris Taoemesa - GoSulsel.com

Makassar, GoSulsel.com – Walikota Makassar Mohammad Ramdhan Pomanto, mengungkapkan menurunnya indeks peringkat kota Makassar perlu mendapat perhatian khusus. Oleh karenanya sehabis lebaran akan dilakukan pengawasan

“Pengawasan terhadap kepalah sekolah akan terus dilakukan. Kepala sekolah itu tidak boleh main-main. Kenapa karena banyak program yang sudah disepakati kalau tidak jalan saya pasti ganti saya sudah pertegas tadi.” kata Danny, Jumat (24/6/2016).

pt-vale-indonesia

Dia menyatakan jika kepala sekolah  masih main-main dengan tanggung jawab yang diberikan, maka ia tidak akan segan-segan mengganti dengan orang lain.

“Banyak orang yang mau jadi kepala sekolah,makanya saya katakan jangan main-main dengan amanah yang sudah diberikan,”ujar Danny

Danny mengatakan bentuk pengawasan yan dilakukan dengan melihat apakah sudah mencapai perintah revolusi pendidikan yang sudah disepakati saat pelantikan.

“Nantinya akan dilihat perkembangan dari 18 perintah revolusi pendidikan Kota Makassar. Jelas sekali.” pungkasnya.

Halaman:

BACA JUGA