KPK Prioritaskan Dugaan Korupsi Fakultas Teknik UNM

Kamis, 30 Juni 2016 | 16:53 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: Risal Akbar - Go Cakrawala

Makassar,GoSulsel.com – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menurunkan tim supervisi untuk mendalami dugaan korupsi laboratorium fakultas teknik Universitas Negeri Makassar (UNM). Tim ini membantu Polda Sulselbar menuntas kasus tersebut.

“Kami sedang konsentrasi ke UNM, sekarang kami sudah kirimkan tim supervisi kami untuk turut mempelajari perkara ini lebih lanjut,” kata Wakil ketua KPK, La Ode Syarif La Ode saat ditemui usai melepas peserta Kuliah Kerja Nyata (KKN) Unhas, Kamis (30/6/2016).

pt-vale-indonesia

Ia menyebut tim supervisi tersebut berisi tim penyidik dan penuntut yang akan membantu aparat kepolisian.

“Kami jadikan dugaan korupsi di UNM ini sebagai prioritas kami di KPK, kami mau ini segera bisa dituntaskan,” ujarnya.

Iapun masih membuka kemungkinan untuk mengambil alih perkara ini untuk kemudian dilakukan pendalaman oleh KPK.

Halaman:

BACA JUGA