Meski Sakit Aiptu Burhanuddin Tetap Kontrol Anggotanya Lewat HT
Makassar,Gosulsel.com – Kapolda Sulselbar Irjen Pol Anton Charliyan, mengunjungi anggotayang sedang terbaring sakit di Rumah Sakit Islam Faisal, Minggu (10/7/2016). Aiptu Burhanuddin sudah sejak 3 Minggu terakhir terbaring sakit akibat penyakit Ginjal dideritanya.
Meski sakit dan saat ini sedang terbaring di rumah sakit islam Faisal, namun jiwa kesatuan anggota Lalu Lintas Polrestabes Makassar itu telah melekat di badannya. Semangatnya tidak pernah kendur. Terbukti, meski sakit ia tetap mengontrol anggotanya melalui Handy Talky (HT).
“Iya pak sudah 3 Minggu ini sakit dan dokter di rumah sakit Bhayangkara minta agar bapak di cuci darah, jadi saya beralih ke sini, (RS.Faisal) untuk mencari solusi yang lain, alhamdulillah sudah agak baikan” ujar istri Aiptu Burhanuddin.
Kapolda Sulselbar Inspektur Jendral Polisi Anton Charliyan, sangat menaruh simpati terhadap kondisi Aiptu Burhanuddin yang sudah terbaring sakit namun masih tetap mengontrol para anggotanya melalui HT miliknya.
“Iya dalam islam memang telah di katakan bahwa amanah adalah sebuah tanggung jawab yang harus di jalankan selagi hayat masih di kandung badan, Aiptu Burhanuddin ini patut di jadikan contoh untuk korps tribrata yang lain, meski pun sakit tetap memonitor seluruh anggotanya melalui HTnya,”kata Anton charliyan saat berkunjung ke rumah sakit Faisal. (*)