Pelatih Persiba: Ferdinand Sinaga Luar Biasa!
Makassar, GoSulsel.com — Pelatih Persiba Balikpapan, Jaino Matos secara sportif mengakui kemenangan PSM Makassar pada laga yang berlangsung di Stadion Andi Mattalatta Gelora Mattoanging, Makassar, Sabtu (16/07/2016). Dalam lanjutan kompetisi Torabika Soccer Championship (TSC) A 2016).
Bertindak sebagai tim tamu, Persiba ditaklukkan tim Juku Eja dengan skor 3-2. Kemenangan PSM Makassar diperoleh lewat gol yang dicetak Ridwan Tawainella (25′) dan Ferdinand Sinaga (56′,60′) sedang gol Persiba dicetak Kurniwan Karma (47′) serta Shoei Matsunaga (49′).
Jaino Matos menyebut, kartu merah pemain belakang mereka dipertengahan babak pertama sebagai alasan kekalahan mereka pada laga ini. Pada menit 23 Persiba harus bermain dengan sepuluh pemain setelah Dirkhir Khon Glay diusir wasit setelah mendapat kartu kuning kedua. Hal ini membuat organisasi permainan tim Persiba menjadi timpang.
“Lima belas menit sampai dua puluh menit pertama, strategi kami berjalan lancar, namun stetelah Dirkhir diusir wasit semuanya hancur, tapi kami tetap harus tetap melawan,” kata Jaino usai pertandingan.
Kendati demikian, Persiba tetap tampil terbuka dengan mengejutkan PSM Makassar di awal babak kedua, dua gol yang dicetak Kurniawan Karman dan Shoei Matsunaga pada menit 47 dan 49, sempat membuat persiba unggul 2-1.
“Ketika kita tertinggal kita harus mengambil mengambil resiko untuk meraih kemenangan dengan memasukkan pemain menyerang,” tambah Pelatih Persiba ini.