Mensos: Sosmed Bisa Picu Kasus Tanjung Balai Terjadi di Daerah

Minggu, 31 Juli 2016 | 16:14 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: Iin Nurfahraeni - GoSulsel.com

Makassar,GoSulsel.com – Menteri Sosial (Mensos) RI Khofifa Indar Parawansa meminta semua elemen masyarakat menjaga ketentraman. Hal ini asca kasus di Tanjung Balai Sumatera Utara, agar kasus serupa tidak terjadi di daerah lain.

“Saya minta semua menjaga ini, apalagi bisa saja terjadi masalah t resonansi di daerah akibat Sosial Media.”kata Khofifa, Minggu (31/7/2016)

pt-vale-indonesia

Menurutnya, kejadian serupa dapat terjadi jika dari awal ini tidak dapat dicegah. Saat ini tim sudah turun di sana untuk memastikan kondisi terakhir di Tanjung Balai pasca kasus pembakaran di sana.

“Potensi konflik sosial ini dapat terjadi di hampir semua daerah.Sehingga dalam mencegah diperlukan pembentukan forum keserasian sosial di tingkat desa. Memang di sana belum ada sehingga konflik sosial terjadi,”ujar Khofifa.

Dia menambahkan, di Makassar Forum ini sudah dibentuk namun memang letupan-letupan masalah sosial ini bisa saja terjadi kapanpun. “Yang tadinya kondisi suatu daerah ini harmonis, namun karena ada masalah bisa berdampak tidak baik terutama keamanan,”terangnya.(*)


BACA JUGA