Logo DPRD Makassar
Ilustrasi

Dewan Minta PD Parkir & Dispenda Cari Solusi Tarif Parkir Swasta

Selasa, 02 Agustus 2016 | 18:15 Wita - Editor: Syamsuddin - Reporter: Muhammad Fardi - GoSulsel.com

Makassar, Gosulsel.com – Ketua Komisi B Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar, Amar Bustahanul angkat bicara terkait iuran parkir swasta yang dikelola Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) setempat. Pasalnya, beberapa parkiran swasta yang sangat dikeluhkan dengan tarif parkir progresif yang terbilang tinggi.

Amar berharap, Perusahaan Daerah (PD) Parkir harus bekerjasama dengan Dispenda, untuk mencari solusi parkir swasta yang menjadi keluhan. “Kan itu tidak dikelola oleh PD parkir, langsung dikelolah sama Dispenda, jadi kita berharap PD Parkir dan dispenda ini ada kerjasama,” kata Legislator Gerindra tersebut, Selasa (2/8/2016).

pt-vale-indonesia

Menurutnya, PD Parkir dan Dispenda adalah institusi pemerintahan yang sama-sama memiliki tanggung jawab untuk menyetor pendapatan daerah. Olehnya dia meminta agar parkir swasta juga diperhatikan.

“Karena ini kan sama-sama memasukan pendapatan daerah, tapi pelayanan yang dikelola oleh swasta juga harus diperhatikan,” lanjut Amar

Saat ditanya terkait tarif parkir yang progresif, Amar mengatakan, itu memang sangat luar biasa dan tidak rasional. “Seperti mall, rumah sakit. Salah satunya Rumah Sakit Grestelina, karena itukan sangat luar biasa kalau kita bayar sampai Rp147 ribu,” pungkasnya.

Halaman: