#Bentrok Polisi-Satpol PP
Pasca Penyerangan, Kantor Balaikota Makassar Dijaga Ketat
Makassar, GoSulsel.com – Pasca peristiwa penyerangan ke kantor Balaikota Makassar oleh oknum kepolisian di Jalan Ahmad Yani Makassar, Sabtu (6/8/2016) malam tadi. Nampak sejumlah aparat kepolisian dan TNI berjaga-jaga di sekitar lokasi kejadian.
Berdasarkan pantauan GoSulsel.com di lokasi, pasca peristiwa tersebut kondisi di lokasi sangat mencekam. Bahkan puluhan polisi berpakaian sipil, melakukan penjagaan ketat.
Kapolsek Ujung Pandang, AKP Ananda Fauzi Harahap sudah berada di lokasi untuk memantau pengamanan tersebut.
Tidak hanya itu, beberapa anggota Polisi Militer ikut melakukan pengamanan di Kantor Balaikota.