(Sumber: psmmakassar.co.id)

Babak I: PSM Makassar Cukur Bali United 3-0

Minggu, 14 Agustus 2016 | 18:16 Wita - Editor: Irwan Idris - Reporter: Satria Sakti - GoSulsel.com

Makassar, GoSulsel.com — PSM Makassar berhasil unggul 3-0 atas tamunya Bali United di paruh pertama pertandingan pekan ke-15 Torabika Soccer Championship (TSC) A, yang berlangsung di Stadion Andi Mattalatta Gelora Mattoanging Makassar, Minggu (14/08/2016).

Keunggulan tim Juku Eja ditandai lewat 2 gol yang dibukukan Ferdinand Sinaga pada menit 27, 33, serta Ridwan Tawainella yang berhasil menyarangkab bola jelang jeda turub minum, menit 43.

pt-vale-indonesia

Berlaga di hadapan pendukung sendiri Laskar Ayam Jantan dari Timur tampil dengan sangat percaya diri dengan tampil menekan sejak menit awal babak pertama.

Lewat kombinasi Trio penyerang, M Rahmat, Ferdinand Sinaga dan Ridwan Tawainella, tim Juku Eja sukses mendikte permainan Serdadu Tridatu. Alhasil Ferdinand Alfred Sinaga berhasil membuka keunggulan PSM Makassar atas tamunya itu pada menit 27.

Pelanggaran terhadap gelandang Ridwan Tawainella menghasilkan tendangan bebas di depan kotak pinalti Bali United. Bertindak sebagai eksekutor Ferdinand mengarahkan bola ke tiang jauh gagal di antisipasi kiper Komang Arya, 1-0 PSM Makassar unggul.

Pada menit 33, Ferdinand kembali mencatatkan namanya di papan skor setelah mempersembahakan gol kedua PSM Makassar, striker bernomor punggung 3 ini berhasil memanfaatkann bola rebound hasil tendangan Syamsul Bachri Haeruddin yang membentur tiang gawang Bali United.

Halaman:

BACA JUGA