(FOTO: Irman Yasin Limpo berkunjung ke Negeri atas awan Lolai/Sabtu, 20 Agustus 2016/Lisna Boriallo/GoSulsel.com)

Irman Yasin Limpo Terpana Keindahan Negeri Atas Awan Lolai di Toraja Utara

Sabtu, 20 Agustus 2016 | 21:07 Wita - Editor: Irwan Idris - Reporter: Lisna (Toraja Utara) - Go Cakrawala

Toraja Utara, GoSulsel.com — Negeri di atas awan Lolai saat ini menjadi trending topik hangat yang diperbincangkan di kalangan masyarakat lokal, wisatawan mancanegara maupun nasional. Hampir tiap hari para pengguna media sosial (Sosmed) membicarakan hal ini.

Rasa penasaran akan keindahan Lolai pun tak mampu ditampik oleh Adik Gubernur Sulawesi Selatan, Syahrul Yasin Limpo, yakni Irman Yasin Limpo yang juga Kepala Badan Diklat Provinsi Sulaweis Selatan yang akrab disapa Bung None.

pt-vale-indonesia

Tiba di lokasi (20/08/2016) Tongkonan Lempe, Lolai, Lembang Kapalapitu, Kecamatan Kapalapitu, Kabupaten Toraja Utara, Sulawesi Selatan, Irman Yasin Limpo sangat takjub dengan keindahan negeri di atas awan. “Anda akan menyesal apabila melewatkan moment berwisata di wilayah satu ini,” kata Irman.

Kedatangan rombongan Irman Yasin Limpo pun disambut baik oleh masyarakat. Selendang tenun khas Toraja pun menempel di leher Irman yang ditautkan langsung oleh salah seorang masyarakat setempat.

Terlihat juga Bupati Toraja Utara, Kalatiku Paembonan, Sekretaris Daerah Toraja Utara, Lewaran Rantela’bi’, dan Kepala Bagian Humas, Fitra, menemani Irman Yasin Limpo berfoto dan menikmati alam Lolai bersama pengunjung lainnya.(*)

(FOTO: Irman Yasin Limpo berkunjung ke Negeri atas awan Lolai/Sabtu, 20 Agustus 2016/Lisna Boriallo/GoSulsel.com)

(FOTO: Irman Yasin Limpo berkunjung ke Negeri atas awan Lolai/Sabtu, 20 Agustus 2016/Lisna Boriallo/GoSulsel.com)


BACA JUGA