Target Pariwisata Indonesia, Benteng Rotterdam, Wisatawan Mancanegara
Seorang wisatawan mancanegara sedang berjalan dalam Fort Rotterdam, Minggu (03/01/2016). (Foto: Muhaimin/GoSulsel.com)

Sektor Pariwisata Sulsel Belum Dilirik Investor

Minggu, 21 Agustus 2016 | 16:53 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: Mirsan - Go Cakrawala

Makassar,GoSulsel.com – Prospek pengembangan sektor pariwisata di Sulawesi Selatan belum sepenuhnya dilirik oleh investor untuk dikembangkan. Hal ini diungkapkan oleh Kepala Badan Penanaman Modal Daerah (BKPMD) Sulsel, AM Yamin.

Menurut mantan Plt Bupati Barru ini, peminat sektor pariwisata masih jauh dibawah sektor industri dasar dan smelter. Selama ini kunjungan wisatawan, baik lokal maupun mancanegara masih banyak terpusat di Kota Makassar.

pt-vale-indonesia

“Dalam perjalanan, sektor pariwisata memang masih terbatas di kabupaten/kota. Terlebih tahun ini Sulsel tak masuk 10 destinasi utama wisata nasional yang telah ditetapkan oleh Presiden Joko Widodo,” kata Yamin, kemarin.

Padahal menurut Yamin, jika sektor pariwisata bisa dikembangkan oleh pemerintah, maka potensi daerah lainnya dapat dengan mudah diperkenalkan ke pengusaha atau investor. Pihaknya siap memberikan kemudahan perizinan jika ada regulasi di sektor pariwisata.

“Misalnya PT Jababeka, sebuah perusahaan pengembang kawasan industri terbesar di Indonesia. Sebleum melakukan pengembangan kawasan industri, hal yang paling pertama dilihat adalah potensi wisata yang ada di sekitarnya,” ungkapnya.

Halaman:

BACA JUGA