4 Koridor Ekspor akan Dibuka Jika Pemerintah Perbaiki Regulasi

Senin, 29 Agustus 2016 | 20:23 Wita - Editor: adyn - Reporter: Iin Nurfahraeni - GoSulsel.com

Makassar, GoSulsel.com –  Direktur Utama PT Pelindo IV Makassar, Doso Agung mengatakan rencana membuka koridor ekspor sampai akhir tahun ini bisa terwujud, jika pemerintah bisa memperbaiki masalah regulasi atau kebijakan dalam sektor tranportasi dan pengangkutan barang.

Ia menjelaskan, 4 koridor ekspor yang akan dibuka bisa terealisasi apabila kebijakannya mendukung. Untuk itu dirinya melakukan secara bertahap.

pt-vale-indonesia

“Saya buktikan dulu di Makassar, baru kemudian di daerah lain. Untuk saat ini memang baru bisa ekspor. Makanya ini akan dibuka direct call lagi di Balikpapan, Bitung dan Jayapura,” kata Doso, saat berbincang GoSulsel.com, Senin (29/8/2016).

Ia menyebutkan beberapa kendala antara lain masalah trayek kapal yang harus dibuat saling bersinergi di Kawasan Timur Indonesia. “Misalnya kapal kontainer dari Tarakan mau kirim barang harus ke mau ke Tarakan harus ke Surabaya, ini yang menjadikan biaya mahal.”Terang Doso.

Selain itu, Doso menyebutkan belum lagi masalah administrasi, dimana masalah perizinan ekspor serta sertifikasi yang akan keluar itu harus dilakukan di Surabaya, baru boleh keluar. Seharusnya ini bisa dilakukan di Makassar.

Halaman:

BACA JUGA