UKM LIMA UIN Alauddin Makassar

Media Mahasiswa Washilah UIN Alauddin akan Ulas ‘Budaya Literasi Kita’

Minggu, 18 September 2016 | 11:25 Wita - Editor: Irfan Wahab -

Gowa, GoSulsel.com – Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Lembaga Informatika Mahasiswa Alauddin (LIMA) UIN Alauddin Makassar menggelar Talk Show bertema ‘Budaya Literasi Kita’ dirangkaikan dengan pembukaan Pelatihan Jurnalistik Tingkat Lanjut Nasional (PJTLN), donor darah dan bazar buku.

Talk Show yang rencana dilaksanakan pada Senin 10 Oktober 2016 di Auditorium Kampus II UIN Alauddin menghadirkan sejumlah narasumber yang berkompeten dibidangnya.

pt-vale-indonesia

Melalui akun resminya UKM LIMA UIN Alauddin dengan nama media Washilah ini di Instagram memposting nama-nama narasumber.

“Pembicara:
– Dr Sabri Ar (Penulis tetap kolom Harian Fajar & Tribun Timur).
– Alwi Rachman (Penulis, Dosen Ilmu Budaya Unhas).
– Aan Mansyur (Sastrawan).
– Prof Qasim Mathar (Penulis tetap kolom Harian Fajar & Tribun Timur).
– Arif Balla (Penulis).
– Ruslan (Pengelola RumahTulis.com),” tulis akun @washilah_uinam

Kegiatan ini didukung oleh UIN Alauddin Makassar, Pemerintah Kota Makassar, Pemerintah Kabupaten Gowa, UKM Seni Budaya eSA UIN Alauddin, UKM Pramuka UIN Alauddin dan UKM KSR PMI UIN Alauddin. (*)


BACA JUGA